Implementasi Peraturan Pemerintah No. 53 Tahun 2010 Tentang Disiplin Pegawai Negeri Sipil di Kantor Kecamatan Mamajang Kota Makassar

HASMIRA, HASMIRA (2015) Implementasi Peraturan Pemerintah No. 53 Tahun 2010 Tentang Disiplin Pegawai Negeri Sipil di Kantor Kecamatan Mamajang Kota Makassar. Diploma thesis, UNIVERSITAS NEGERI MAKASSAR.

[img] Text
3 Isi Bab 1-V.docx

Download (100kB)

Abstract

HASMIRA Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui 1) pelaksanaan peraturan pemerintah no. 53 tahun 2010 tentang disiplin Pegawai Negeri sipil di kantor kecamatan mamajang kota makassar. 2) faktor-faktor yang menghambat pelaksanaan peraturan pemerintah nomor 53 tahun 2010 tentang disiplin Pegawai negeri sipil dikantor kecamatan mamajang kota makassar. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif, yang mana populasinya adalah seluruh Pegawai Negeri Sipil yang bertugas di lingkup kecamatan Mamajang Kota Makassar yakni berjumlah 20 orang. Sedangkan sampel yang digunakan total sampling yakni 20 orang Pegawai Negeri sipil yang bertugas di Kecamatan Mamajang Kota makassar. Dimana teknik pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan teknik observasi, wawancara, dan dokumentasi sedangkan teknik analisis data menggunakan teknik analisis deskriptif kualitatif Berdasarkan hasil penelitian diperoleh bahwa: 1) Pelaksanaan Peraturan Pemerintah No. 53 Tahun 2010 Tentang Disiplin Pegawai Negeri Sipil di kantor Kecamatan Mamajang Kota Makassar telah dilaksanakan namun masih sangat perlu ditingkatkan karena belum berjalan dengan efektif dan maksimal, hal ini ditandai dengan masih banyak oknum pegawai negeri sipil yang melanggar peraturan ini. Selain itu, pemerintah juga belum maksimal dalam mensosialisasikan Peraturan Pemerintah ini sehingga sebagian pegawai mengetahui peraturan pemerintah ini dari rekan pegawai saja. 2) Faktor-faktor yang menjadi penghambat dalam pelaksanaan Peraturan Pemerintah No. 53 Tahun 2010 Tentang disiplin Pegawai Negeri Sipil di kantor Kecamatan Mamajang Kota Makassar adalah rendahnya intensitas pemerintah mengadakan sosialisasi atau penyuluhan dan rendahnya kesadaran dari pegawai dalam hal kedisiplinan.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: FAKULTAS ILMU SOSIAL > Pendidikan Kewarganegaraan PPKn
Divisions: FAKULTAS ILMU SOSIAL
Depositing User: UPT PERPUSTAKAAN UNM
Date Deposited: 02 Mar 2018 06:27
Last Modified: 02 Mar 2018 06:27
URI: http://eprints.unm.ac.id/id/eprint/5216

Actions (login required)

View Item View Item