Hubungan stres akademik dengan intensitas bermain online game pada mahasiswa Universitas Negeri Makassar

Almira, Besse Fatimah (2015) Hubungan stres akademik dengan intensitas bermain online game pada mahasiswa Universitas Negeri Makassar. Diploma thesis, PSIKOLOGI.

[img] Text
SKRIPSI.docx

Download (71kB)

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara stres akademik dengan intensitas bermain online game pada mahasiswa Universitas Negeri Makassar. Populasi dalam penelitian ini adalah mahasiswa Universitas Negeri Makassar. Teknik sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah incidental sampling dengan jumlah responden sebanyak 180 orang mahasiswa Universitas Negeri Makassar. Stres akademik dan intensitas bermain online game dalam penelitian ini diukur dengan menggunakan skala dan angket yang disusun sendiri oleh peneliti. Data penelitian dianalisis dengan menggunakan korelasi Spearman dengan bantuan SPSS 22.0 for windows. Hasil analisis data menunjukkan bahwa besarnya kekuatan hubungan antar variabel adalah r = 0,261, dengan nilai signifikansi p = 0,000 < 0,05 dan koefisien determinasi (R square) sebesar 0,068. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat hubungan positif antara stres akademik dengan intensitas bermain online game pada mahasiswa Universitas Negeri Makassar, yang berarti semakin tinggi prokrastinasi akademik, maka semakin tinggi intensitas mahasiswa Universitas Negeri Makassar dalam bermain online game.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: PSIKOLOGI
Divisions: FAKULTAS PSIKOLOGI
Depositing User: UPT PERPUSTAKAAN UNM
Date Deposited: 01 Mar 2018 06:03
Last Modified: 01 Mar 2018 06:03
URI: http://eprints.unm.ac.id/id/eprint/5128

Actions (login required)

View Item View Item