Mendesain Logo

Said, Abdul Azis (2017) Mendesain Logo. Fakultas Seni dan Desain UNM Makassar.

[img]
Preview
Text
Mendesain Logo.pdf

Download (924kB) | Preview

Abstract

Abstrak. Desain logo yang dirancang dengan baik akan berpengaruh secara signifikan terhadap khalayak sasaran (target audiens) yang dibidiknya, dimana tampilan visual logo dapat langsung menginformasikan bagaimana bisnis yang dikelola itu (baik berupa produk ataupun jasa) dapat memuaskan calon konsumen/klien (Cortiss, Gordon, & Nubie, 2015). Vladimir Gendelman (desainer, founder dan CEO Company Folders, Inc.) menuliskan dalam sebuah artikel bahwa Desain Logo sebuah perusahaan yang paling berhasil tidak hanya menampilkan merek perusahaan itu, namun desain tersebut juga mempresentasikan pesan/informasi dari perusahaan tersebut. Desainer logo dapat disejajarkan seperti halnya seorang ahli juru masak (master chef) yang mampu meramu/mengolah berbagai bahan makanan dalam suatu komposisi tertentu sehingga menghasilkan jenis makanan yang lezat dan menggiurkan (Gendelman, 2015). Mendesain logo selalu diawali dengan mengetahui/memahami eksistensi, visi, dan misi dari ‘entitas’ yang akan dibuatkan logonya. Selain sebagai acuan untuk mem-visualisasi-kan informasi tentang ‘entitas’ tersebut, juga sekaligus dapat digunakan dalam memilih dan menentukan jenis logo apa yang cocok untuknya. Tahapan selanjutnya, mengolah dan menata unsur-unsur visual menjadi satu kesatuan komposisi yang harmonis dan estetis, dengan tetap mempertimbangkan faktor-faktor determinan yang terkait dengan eksistensi ‘entitas’ yang bersangkutan. Kata kunci: desain, logo, perusahaan.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: desain, logo, target audiens, informasi
Subjects: FAKULTAS SENI DAN DESAIN
FAKULTAS SENI DAN DESAIN > Desain Komuniksi Visual
KARYA ILMIAH DOSEN
Universitas Negeri Makassar > KARYA ILMIAH DOSEN
Divisions: KOLEKSI KARYA ILMIAH UPT PERPUSTAKAAN UNM MENURUT FAKULTAS > KARYA ILMIAH DOSEN
KARYA ILMIAH DOSEN
Depositing User: Drs., M.Sn Abdul Azis Said
Date Deposited: 19 Dec 2017 11:06
Last Modified: 02 Jan 2018 14:19
URI: http://eprints.unm.ac.id/id/eprint/4217

Actions (login required)

View Item View Item