ST. NUR FAUZIAH (2024) PENGELOLAAN KURIKULUM MERDEKA BELAJAR DI SMP NEGERI 1 MAKASSAR.
Text
Artikel_St. Nur fauziah.pdf Download (188kB) |
Abstract
ST. NUR FAUZIAH, 2023, Pengelolaan Kurikulum Merdeka Belajar Di SMP Negeri 1 Makassar, Skripsi ini dibimbing oleh Dr. Ed. Faridah, ST. M.Sc dan Irmawati, S.Pd, M.Pd. Jurusan Administrasi Pendidikan Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Makassar. Penelitian ini mengkaji tentang Pengelolaan Kurikulum Merdeka Belajar di SMP Negeri 1 Makasssar. Tujuan peneliti ini untuk mengetahui bagaimana gambaran dari pengelolaan kurikulum merdeka belajar di SMP Negeri 1 Makassar. Pendekatan penelitian ini adalah kualitatif dengan jenis penelitian deskriptif. Teknik pengumpulan data berupa wawancara, observasi dan dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan pengumpulam data, reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Pengecekan keabsahan data menggunakan teknik triangulasi. Hasil penelitian menujukkan bahwa Pengelolaan Kurikulum Merdeka Belajar terbagi menjadi tiga tahapan yaitu: (1) Perencanaan kurikulum merdeka belajar yang terdiri dari perancangan operasional satuan pendidikan, perancangan alur tujuan pembelajaran, perencanaan pembelajaran dan asesmen, penggunaan dan pengembangan perangkat ajar, serta perencanaan projek penguatan profil pancasila (2) pelaksanaan pembelajaran tediri dari implementasi projek penguatan profil pancasila, penerapan pembelajaran yang berpusat pada peserta didik, keterpaduan penilaian dalam pembelajaran, pembelajaran sesuai tahap belajar peserta didik (pendidikan dasar dan menengah), kolaborasi antar guru untuk keperluan kurikulum dan pembelajaran, kolaborasi dengan masyarakat/industri/komunitas (3) evaluasi kurikulum yang terdiri dari refleksi dan evaluasi. Kata kunci: pengelolaan, kurikulum, merdeka belajar
Item Type: | Article |
---|---|
Subjects: | ILMU PENDIDIKAN > ADMINISTRASI PENDIDIKAN - (S1) ILMU PENDIDIKAN |
Divisions: | FAKULTAS ILMU PENDIDIKAN FAKULTAS ILMU PENDIDIKAN |
Depositing User: | Unnamed user with username pustakawanfip |
Date Deposited: | 09 Aug 2024 02:22 |
Last Modified: | 09 Aug 2024 02:22 |
URI: | http://eprints.unm.ac.id/id/eprint/35867 |
Actions (login required)
View Item |