Rikmah (2024) PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN LEARNING START WITH A QUESTION (LSQ) UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR PPKn SISWA KELAS IV SDN 291 LIU KABUPATEN WAJO.
Text
PJE JURNAL Rikmah.pdf Download (612kB) |
Abstract
Rikmah, Penerapan Model Pembelajaran Learning start with a question (LSQ) Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Ppkn Siswa Kelas IV SDN 291 Liu Kabupaten Wajo. Skripsi. Jurusan Pendidikan Guru Sekolah Dasar Fakultas Ilmu Pendidikan. Universitas Negeri Makassar (dibimbing oleh Suarlin dan Hotimah) Penelitian ini adalah penelitian yang menelaah mengenai bagaimana penerapan dari model pembelajar Learning start with a question (LSQ) untuk meningkatkan hasil belajar PPKn pada siswa kelas IV SDN 291 Liu. Penilitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas penelitian yang dilakukan di dalam kelas dengan pendekatan deskriptif dan bertujuan untuk memperbaiki proses pembelajaran. Tujuan dari penelitian ini adalah mendeskripsikan hasil belajar pada pembelajaran PPKn siswa kelas IV SDN 291 Liu. Subjek Penilitian ini adalah Guru dan Siswa Kelas IV SDN 291 Liu yang berjumlah 24 orang terdiri dari 15 laki-laki dan 9 perempuan. fokus utama dalam penelitian ini adalah penerapan Model pembelajaran Learning start with a question (LSQ) dan hasil belajar setiap siswa yang merupakan kemampuan-kemampuan yang dimiliki siswa setelah mengalami suatu proses belajar. Penelitian ini terdiri dari 2 siklus dan setiap siklus terdiri 1 pertemuan. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, tes dan dokumentasi. Data dianalisis melalui teknik analisis deskriptif kualitatif yang diperoleh melalui pengamatan. Berdasarkan data penelitian dari hasil observasi aktivitas belajar siswa dan mengajar guru mengalami peningkatan disetiap pertemuannya dan telah mencapai kategori baik (B) dengan hasil belajar yang telah mencapai kriteria ketuntasan yang telah ditetapkan. Maka dari itu hasil dari penelitian yang menggunakan model pembelajaran Learning start with a question (LSQ) ini dianggap dapat meningkatkan hasil belajar pada siswa kelas IV SDN 291 Liu. Kata Kunci: Learning start with a question (LSQ), Hasil belajar
Item Type: | Article |
---|---|
Subjects: | ILMU PENDIDIKAN > PENDIDIKAN GURU SEKOLAH DASAR - (S1) ILMU PENDIDIKAN |
Divisions: | FAKULTAS ILMU PENDIDIKAN FAKULTAS ILMU PENDIDIKAN |
Depositing User: | Unnamed user with username pustakawanfip |
Date Deposited: | 13 Jun 2024 07:14 |
Last Modified: | 13 Jun 2024 07:14 |
URI: | http://eprints.unm.ac.id/id/eprint/35511 |
Actions (login required)
View Item |