Muh. Tawil, - (2012) IMPLEMENTASI MODEL PEMBELAJARAN FISIKA BERBASIS PORTOFOLIO UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN BERPIKIR TINGKAT TINGGI. Laporan Penelitian Hibah Bersaing I.
Text
Laporan Hibah Penelitian THN-1.pdf Download (952kB) |
Abstract
Salah satu fungsi fisika sekolah adalah sebagai sarana penataan nalar peserta didik. Dengan mempelajari fisika, siswa diharapkan dapat bernalar dan berpikir secara logis, analitis, dan memiliki keterampilan sains. Lebih jauh dari itu, dengan mempelajari fisika, siswa diharapkan dapat memecahkan segala persoalan yang dihadapi, baik masalah yang berkaitan dengan pelajaran fisika itu sendiri maupun yang berkaitan dengah kehidupan sehari-hari. Dalam KTSP Fisika SLTP/MTs 2006, (Depdiknas, 2006), dikemukakan bahwa tujuan pembelajaran fisika adalah: (1) melatih keterampilan IPA, cara berpikir dan bernalar dalam menarik kesimpulan, misalnya melalui kegiatan penyelidikan, eksplorasi, eksperimen, menunjukkan kesamaan, perbedaan, konsisten dan inkonsisten.; (2) mengembangkan aktivitas kreatif yang melibatkan imajinasi, intuisi, dan penemuan dengan mengembangkan pemikiran divergen, orisinil, rasa ingin tahu, membuat prediksi dan dugaan, serta mencoba-coba; (3) mengembangkan kemampuan memecahkan masalah; dan (4) mengembangkan kemampuan menyampaikan informasi atau mengkomunikasikan gagasan antara lain melalui pembicaraan lisan, grafik, peta, diagram, dalam menjelaskan gagasan.
Item Type: | Article |
---|---|
Subjects: | KARYA ILMIAH DOSEN Universitas Negeri Makassar > KARYA ILMIAH DOSEN |
Divisions: | FAKULTAS ILMU KEOLAHRAGAAN |
Depositing User: | Pustakawan Amaluddin Zaihal |
Date Deposited: | 12 Jun 2024 05:57 |
Last Modified: | 12 Jun 2024 05:57 |
URI: | http://eprints.unm.ac.id/id/eprint/35453 |
Actions (login required)
View Item |