PENINGKATAN KEMAMPUAN MENULIS PERMULAAN MELALUI PENERAPAN METODE DISCRETE TRIAL TRAINING PADA ANAK AUTIS KELAS IV DI SLB NEGERI 1 MAKASSAR

SITI MARYAM ULFA (2024) PENINGKATAN KEMAMPUAN MENULIS PERMULAAN MELALUI PENERAPAN METODE DISCRETE TRIAL TRAINING PADA ANAK AUTIS KELAS IV DI SLB NEGERI 1 MAKASSAR.

[img] Text
JURNAL MARYAM 1845041044.pdf

Download (780kB)

Abstract

SITI MARYAM ULFA, 2023. Kemampuan Menulis Permulaan Melalui Penerapan Metode Discrete Trial Training Pada Anak Autis Kelas IV Di SLBN 1 Makassar. Skripsi. Dibimbing oleh Dr. Purwaka Hadi, M.Si., dan Dr. Usman, M.Si. Program Studi Pendidikan Khusus, Fakultas Ilmu Pendidikan, Universitas Negeri Makassar. Penelitian ini mengkaji tentang kemampuan menulis permulaan pada anak autis kelas IV di SLBN 1 Makassar. Rumusan masalah penelitian ini adalah “Bagaimanakah peningkatan kemampuan menulis permulaan sebelum penerapan metode Discrete Trial Training pada anak autis kelas IV di SLBN 1 Makassar”. Tujuan penelitian ini adalah 1) Peningkatan kemampuan menulis permulaan sebelum penerapan metode Discrete Trial Training pada anak autis kelas IV di SLBN 1 Makassar 2)Peningkatan kemampuan menulis permulaan setelah penerapan metode Discrete Trial Training pada anak autis kelas IV di SLBN 1 Makassar 3) Peningkatan kemampuan menulis permulaan penerapan metode Discrete Trial Training pada anak autis kelas IV di SLBN 1 Makassar. Pendekatan penelitian ini adalah pendekatan kuantitatif dengan jenis penelitian deskfiptif. Subjek dalam penelitian ini adalah seorang anak autis kelas IV di SLBN 1 Makassar. Teknik pengumpulan data adalah tes tulis pada kemampuan menulis permulaan. Analisis data menggunakan hasil tes sebelum dan sesudah perlakuan. Hasil penelitian menunjukaan kemampuan menulis permulaan pada anak autis kelas IV di SLBN 1 Makassar sebelum penerapan metode Discrete Trial Training dikategorikan pada kategori kurang dan sesudah penerapan metode Discrete Trial Training mengalami peningkatan dan dikategorikan pada kategori cukup. Kata kunci : Kemampuan Menulis Permulaan, Metode Discrete Trial Training, Anak Autis

Item Type: Article
Subjects: ILMU PENDIDIKAN
ILMU PENDIDIKAN > PENDIDIKAN LUAR BIASA
Divisions: FAKULTAS ILMU PENDIDIKAN
FAKULTAS ILMU PENDIDIKAN
Depositing User: Unnamed user with username pustakawanfip
Date Deposited: 28 May 2024 02:49
Last Modified: 28 May 2024 02:49
URI: http://eprints.unm.ac.id/id/eprint/35279

Actions (login required)

View Item View Item