MANAJEMEN HUMAS DALAM PENERAPAN PEMBELAJARAN DARING SELAMA PANDEMI COVID-19 DI SD AL-BAYYINAH MAKASSAR

NUR ADELIA YULIANTI AP (2023) MANAJEMEN HUMAS DALAM PENERAPAN PEMBELAJARAN DARING SELAMA PANDEMI COVID-19 DI SD AL-BAYYINAH MAKASSAR.

[img] Text
Jurnal NUR ADELIA YULIANTI AP 1743041020.pdf

Download (302kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Manajemen Humas dalam Penerapan Pembelajaran Daring Selama Masa Pandemi COVID-19 di SD Islam Al Bayyinah Makassar. Manajemen humas dalam hal ini dilihat dari perencanaan, pengorganisasian , pelaksanaan, pengendalian dan evaluasi humas. Pendekatan yang digunakan yaitu pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian deskripsi. Analisis data dalam penelitian ini menggunakan model Miles dan Huberman. Pengecekan keabsahan data menggunakan teknik triangulasi.Dari hasil penelitian menunjukkan bahwa perencanaan humas dilakukan untuk menentukan sasaran humas dan strateginya dalam menjalankan hubungan masyarakat secara daring berdasarkan kebutuhan publik sekolah. Dalam hal ini dilakukan pula tahap pengorganisasian, yang dimana diputuskan bahwa guru wali kelas, guru mata pelajaran dengan dibantu staf administrasi sekolah bertugas dalam melaksanakan kegiatan humas yang telah direncanakan sebelumnya yaitu meliputi presentasi kegiatan sekolah yang dilakukan di awal semester, pembuatan grup whatsapp per-kelas, pertemuan bulanan daring dan program vaksinasi COVID-19 yang bekerja sama dengan Puskesmas Pampang. Adapun media yang digunakan dalam pelaksanaan humas yaitu telepon genggam dan laptop, dengan menggunakan aplikasi online meliputi zoom, web sekolah, youtube, facebook, instagram dan whatsapp. Pengendalian dalam pelaksanaan humas dilakukan oleh kepala SD Islam Al Bayyinah Makassar yang memantau langsung kegiatan humas dan berkomunikasi secara daring kepada koordinator dan guru wali kelas. evaluasi kegiatan humas dilakukan secara daring bersama yayasan, kepala sekolah, guru, dan orang tua/wali siswa dengan disajikannya rincian informasi mengenai pembelajaran daring yang dilakukan oleh sekolah dalam satu semester

Item Type: Article
Subjects: ILMU PENDIDIKAN > ADMINISTRASI PENDIDIKAN - (S1)
Divisions: FAKULTAS ILMU PENDIDIKAN
FAKULTAS ILMU PENDIDIKAN
Depositing User: Unnamed user with username pustakawanfip
Date Deposited: 29 Sep 2023 02:06
Last Modified: 29 Sep 2023 02:06
URI: http://eprints.unm.ac.id/id/eprint/34168

Actions (login required)

View Item View Item