Manajemen Program Pendidikan Kesetaraan Paket C di SPNF Sanggar Kegiatan Belajar (SKB) Balikpapan Utara Kalimantan Timur

ROBYATHUL ADAWIYAH (2023) Manajemen Program Pendidikan Kesetaraan Paket C di SPNF Sanggar Kegiatan Belajar (SKB) Balikpapan Utara Kalimantan Timur.

[img] Text
Jurnal Robyathul Adawiyah.pdf

Download (195kB)

Abstract

ROBYATHUL ADAWIYAH, 2023. Manajemen Program Pendidikan Kesetaraan Paket C di SPNF Sanggar Kegiatan Belajar (SKB) Balikpapan Utara Kalimantan Timur. Jurusan Program Pendidikan Luar Sekolah Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Makassar (dibimbing oleh M. Ali Latif dan Muhammad Asri) Penelitian ini mengkaji tentang manajemen program pendidikan paket C di SPNF Sanggar Kegiatan Belajar (SKB) Balikpapan Utara Kalimantan Timur. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui bagaimana manajemen program pendidikan paket C di SPNF Sanggar Kegiatan Belajar (SKB) Balikpapan Utara Kalimantan Timur. Sanggar Kegiatan Belajar (SKB) sebagai salah satu bentuk lembaga pendidikan yang memberikan layanan bagi masyarakat. Permasalahan dalam penelitian ini adalah bagaimana manajemen program pendidikan kesetaraan paket C. Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan: 1) perencanaan program paket C, 2) pengorganisasian program paket C, 3) pelaksanaan program paket C, dan 4) evaluasi program paket C. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode diskriptif, teknik pengumpulan data dilakukan dengan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Informan terdiri dari Kepala SKB, 1 tutor, dan 3 warga belajar. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini meliputi: 1) pengumpulan data, 2) reduksi data, 3) penyajian data, dan 4) penarikan kesimpulan/verifikasi. Teknik yang digunakan untuk pengecekan keabsahan data dalam penelitian ini adalah triangulasi sumber dan data. Dari hasil penelitian yang diperoleh kesimpulan yaitu : 1) perencanaan, pada program paket C di SKB Balikpapan Utara sudah sesuai dengan arahan dinas pendidikan kota Balikpapan namun masih disesuaikan lagi dengan kebutuhan peserta didik, 2) pengorganisasian SKB Balikpapan Utara belum bisa dikatakan baik karena lembaga masih kekurangan kualitas serta kuantitas tutor, 3) pelaksanaan program paket C di SKB Balikpapan Utara proses belajar, sumber belajar, metode belajar yang digunakan dalam pembelajaran disesuaikan dengan kebutuhan peserta didik. 4) evaluasi program paket C dilakukan dengan menggunakan evaluasi formatif yang dilakukan ketika satu BAB modul selesai, evaluasi Sumatif dilakukan setiap akhir semester dan evaluasi akhir yaitu ujian sekolah.

Item Type: Article
Subjects: ILMU PENDIDIKAN > PENDIDIKAN LUAR SEKOLAH - (S1)
Divisions: FAKULTAS ILMU PENDIDIKAN
FAKULTAS ILMU PENDIDIKAN
Depositing User: Unnamed user with username pustakawanfip
Date Deposited: 20 Sep 2023 06:49
Last Modified: 20 Sep 2023 06:49
URI: http://eprints.unm.ac.id/id/eprint/34134

Actions (login required)

View Item View Item