Persepsi Guru Terhadap Kekerasan Seksual Pada Anak Di Sekolah Dasar Kecamatan Panakkukang di Makassar

FATIMAH (2023) Persepsi Guru Terhadap Kekerasan Seksual Pada Anak Di Sekolah Dasar Kecamatan Panakkukang di Makassar.

[img] Other
37286-96083-1-PB(1).PDF

Download (457kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana persepsi guru terhadap kekerasan seksual pada anak di sekolah dasar kecamatan Panakkukang kota Makassar. Jenis penelitian yang digunakan adalah survei dengan rancangan cross sectional design. Pengumpulan data dilakukan menggunakan angket. Teknik analisis data menggunakan analisis deskriptif dan analisis trend. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa tidak terdapat tindakan kekerasan seksual pada anak di sekolah dasar kecamatan Panakkukang kota Makassar, guru berpendapat jika memegang bagian tubuh sensitif anak dan memaksa anak memegang kemaluan pelaku merupakan tindak kekerasan seksual pada anak, orang terdekat anak paling berpotensi menjadi pelaku tindak kekerasan seksual pada anak, faktor rawannya kekerasan seksual pada anak karena posisi anak yang tidak berdaya, dan pencegahan yang sebaiknya guru lakukan yaitu menyelipkan informasi tentang kekerasan seksual pada pembelajaran. Maka diperoleh Intensitas kejadian rendah bahkan tidak pernah terjadi kasus kekerasan seksual dengan mean 98,0% (sangat baik), guru dapat mengenali bentuk kekerasan seksual pada anak dengan mean 82,5% (sangat baik), guru mampu menganalisa faktor-faktor penyebab kekerasan seksual pada anak dengan mean 84,7% (sangat baik), guru juga dapat mengetahui siapa saja yang berpotensi menjadi pelaku dengan mean 76,2% (baik), guru dapat memilih tindakan yang sebaiknya dilakukan dalam mencegah tindak kekerasan seksual pada anak dengan mean 96,1% (sangat baik). Kata Kunci: Kekerasan seksual, Persepsi guru

Item Type: Article
Subjects: ILMU PENDIDIKAN > PENDIDIKAN GURU SEKOLAH DASAR - (S1)
Divisions: FAKULTAS ILMU PENDIDIKAN
FAKULTAS ILMU PENDIDIKAN
Depositing User: Unnamed user with username pustakawanfip
Date Deposited: 07 Sep 2023 01:18
Last Modified: 07 Sep 2023 01:18
URI: http://eprints.unm.ac.id/id/eprint/33938

Actions (login required)

View Item View Item