Pengaruh Literasi Keuangan dan Pergaulan Teman Sebaya Terhadap Perilaku Konsumtif Melalui Locus of Control Sebagai Variabel Intervening

Bado, Basri and Hasan, Muhammad and Isma, Andika (2022) Pengaruh Literasi Keuangan dan Pergaulan Teman Sebaya Terhadap Perilaku Konsumtif Melalui Locus of Control Sebagai Variabel Intervening. Jurnal Pendidikan Tambusai, 7 (2). pp. 15604-15623. ISSN 2614-3097

[img] Text (Artikel)
8843-Article Text-16594-1-10-20230812.pdf

Download (358kB)
Official URL: https://jptam.org/index.php/jptam/article/view/884...

Abstract

Abstrak Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh literasi keuangan dan pergaulan teman sebaya terhadap perilaku konsumtif melalui locus of control sebagai variabel intervening (studi kasus siswa SMKS YPKK Limbung di Kabupaten Gowa). Dalam metode Penelitian ini menggunakan analisis kuantitatif deskriptif sebagai metodologi kuantitatifnya. Penelitian ini menggunakan teknik pengambilan sampel probabilitas yang dikombinasikan dengan metode pemilihan acak sederhana untuk memilih sampel sebanyak 82 peserta dari SMK YPKK Limbung. Analisis jalur dari penelitian ini diuji dengan menggunakan uji sobel, bersama dengan prosedur pengujian instrumen. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa literasi keuangan memiliki dampak positif dan signifikan terhadap perilaku konsumtif; pergaulan teman sebaya memiliki dampak positif dan signifikan terhadap perilaku konsumtif; dan locus of control memiliki dampak positif dan signifikan terhadap perilaku konsumtif; literasi keuangan juga memiliki dampak positif dan signifikan terhadap locus of control, pergaulan teman sebaya memiliki dampak positif dan signifikan terhadap locus of control; locus of control sebagai variabel intervening berhasil memediasi pengaruh literasi keuangan terhadap perilaku konsumtif; locus of control sebagai variabel intervening berhasil memediasi pengaruh pergaulan teman sebaya terhadap perilaku konsumtif.

Item Type: Article
Subjects: FAKULTAS EKONOMI
KARYA ILMIAH DOSEN
Universitas Negeri Makassar > KARYA ILMIAH DOSEN
Divisions: KOLEKSI KARYA ILMIAH UPT PERPUSTAKAAN UNM MENURUT FAKULTAS > KARYA ILMIAH DOSEN
KARYA ILMIAH DOSEN
Depositing User: Herling HR Sahade
Date Deposited: 12 Aug 2023 10:35
Last Modified: 12 Aug 2023 10:36
URI: http://eprints.unm.ac.id/id/eprint/33576

Actions (login required)

View Item View Item