Pengaruh Penggunaan Media Flashcard Terhadap Keterampilan Menulis Karangan Narasi Kelas V UPT SDN Bontomanai Unggulan

NURHIDAYAH TAHIR (2023) Pengaruh Penggunaan Media Flashcard Terhadap Keterampilan Menulis Karangan Narasi Kelas V UPT SDN Bontomanai Unggulan.

[img] Text
1637287079573_ARTIKEL_NURHIDAYAH TAHIR_1747041003.pdf

Download (459kB)

Abstract

Penelitian ini dilakukan atas dasar permasalahan yang ditemukan di lingkup SD berkaitan keterampilan menulis, masih terdapat beberapa siswa yang kesulitan dalam menulis karangan narasi. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui gambaran penggunaan media flashcard siswa, mengetahui gambaran keterampilan menulis karangan narasi siswa, serta mengetahui pengaruh penggunaan media flashcard terhadap keterampilan menulis karangan narasi pada siswa kelas V UPT SDN Unggulan Bontomanai. Jenis penelitian yang dilakukan pada penelitian ini kuantitatif eksperimen dengan desain penelitian pretest-posttest control group design, dengan tahap pretest, treatment, dan posttest. Populasi dan sampel pada penelitian ini adalah siswa kelas V UPT SDN Unggulan Bontomanai, Kecamatan Bontomarannu, Kabupaten Gowa dengan jumlah 54 siswa dan ditentukan dengan teknik simple random sampling dengan sampel 48 siswa. Teknik pengumpulan data yang digunakan tes keterampilan menulis, lembar observasi dan dokumentasi. Data dianalisis menggunakan analisis deskriptif dan inferensial. Hasil analisis deskriptif menunjukkan bahwa penggunaan media flashcard pada pertemuan pertama berjalan cukup dengan persentase 64% dan pada pertemuan kedua berjalan sangat baik dengan persentase 89%. Peningkatan keterampilan menulis karangan narasi siswa pada kelompok eksperimen sebesar 42% dan kelompok kontrol 4%. Hasil analisis inferensial dengan menggunakan independent sample t-test menunjukkan nilai probabilitas sebesar 0,00 < taraf signifikansi 0,05 dan T hitung sebesar 5,675 > Ttabel sebesar 2,012. Sehingga dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh yang signifikan pada penggunaan media flashcard terhadap keterampilan menulis karangan narasi siswa kelas V UPT SDN Unggulan Bontomanai Kecamatan Bontomarannu, Kabupaten Gowa. Kata Kunci: Flashcard, Keterampilan Menulis

Item Type: Article
Subjects: ILMU PENDIDIKAN > PENDIDIKAN GURU SEKOLAH DASAR - (S1)
Divisions: FAKULTAS ILMU PENDIDIKAN
FAKULTAS ILMU PENDIDIKAN
Depositing User: Unnamed user with username pustakawanfip
Date Deposited: 10 Aug 2023 01:51
Last Modified: 10 Aug 2023 01:51
URI: http://eprints.unm.ac.id/id/eprint/33463

Actions (login required)

View Item View Item