Article #33212

Sulwan (2023) UNSPECIFIED

[img] Text
Artikel JTekpend SULWAN.pdf

Download (669kB)

Abstract

Sulwan. 2022. Pengembangan Bahan Ajar Berbasis Multimedia pada Mata Pelajaran Pendidikan Agama Islam Kelas VIII SMPN 4 Siompu Kabupaten Buton Selatan. Skripsi Dibimbing Oleh: Dr. Pattaufi S.Pd., M.Si. dan Andromeda Valentino Sinaga, S.S., M.Pd. Program Studi Teknologi Pendidikan Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Makassar. Masalah yang terjadi pada Mata Pelajaran Pendidikan Agama Islam (PAI) kelas VIII SMPN 4 Siompu Kabupaten Buton Selatan yaitu proses pembelajaran pada mata pelajaran PAI jarang menggunakan media elektronik dalam pembelajaran dan lebih bergantung pada media buku cetak yang jumlahnya juga terbatas sehingga peneliti mengembangkan bahan ajar berbasis multimedia sebagai penunjang pembelajaran dengan menganalisis tingkat kebutuhan pengembangan bahan ajar berbasis multimedia mendesain bahan ajar multimedia, serta mengetahui tingkat validits dan kepraktisan bahan ajar tersebut. Tujuan penelitian untuk 1) Mengedentifikasi tingkat kebutuhan pengembangan bahan ajar berbasis multimedia pada mata pelajaran PAI kelas VIII SMPN 4 Siompu Kabupaten Buton Selatan, 2) Mendesain produk bahan ajar berbasis multimedia pada mata pelajaran PAI kelas VIII SMPN 4 Siompu, 3) Mengambarkan validitas dan tingkat kepraktisan produk bahan ajar multimedia pada mata pelajaran PAI kelas VIII SMPN 4 Siompu Kabupaten Buton Selatan. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan jenis penelitian R&D (research & Development) dan dikembangkan dengan model ADDIE (Analysis, Design, Development, Implementaation, Evaluation). Subjek penelitian ini yaitu 2 orang validator yang terdiri dari ahli desain media dan ahli isi/materi. Uji coba kelompok kecil 4 orang siswa kelas VIII dan uji coba kelompok besar berjumlah 32 orang siswa. Teknik analisis data yaitu secara deskriptif kualitatif dan statistic deskriptif. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa identifkasi tingkat kebutuhan guru mata pelajaran dan siswa kelas VIII pada pelajaran PAI berada pada kualifikasi sangat dibutuhkan, validasi materi/isi berada pada kualifikasi valid, validasi desain/media beradapada kualifikasi valid, uji coba kelompok kecil memperoleh kualifikasi sangat praktis, uji coba kelompok besar berada pada kualifikasi sangat praktis, dan tanggapan guru mata pelajaran berada pada kualifikasi sangat praktis. Kesimpulan dari hasil penelitian ini yaitu tingkat analisis kebutuhan bahan ajar multimedia ini berada pada tingkat dibutuhkan serta produk bahan ajar yang dikembangkan valid dan sangat praktis.

Item Type: Article
Subjects: ILMU PENDIDIKAN > TEKNOLOGI PENDIDIKAN - (S1)
ILMU PENDIDIKAN
Divisions: FAKULTAS ILMU PENDIDIKAN
FAKULTAS ILMU PENDIDIKAN
Depositing User: Unnamed user with username pustakawanfip
Date Deposited: 28 Jul 2023 07:36
Last Modified: 28 Jul 2023 07:36
URI: http://eprints.unm.ac.id/id/eprint/33212

Actions (login required)

View Item View Item