PENGARUH MEDIA KOTAK KARTU MISTERIUS (KOKAMI) PADA MODEL PEMBELAJARAN INKUIRI TERBIMBING TERHADAP HASIL BELAJAR PESERTA DIDIK KELAS XI MIPA SMA NEGERI 5 MAKASSAR (STUDI PADA MATERI POKOK LAJU REAKSI)

AMINAH, SITTI and Muharjam, Muharjam and Jusniar, Jusniar (2023) PENGARUH MEDIA KOTAK KARTU MISTERIUS (KOKAMI) PADA MODEL PEMBELAJARAN INKUIRI TERBIMBING TERHADAP HASIL BELAJAR PESERTA DIDIK KELAS XI MIPA SMA NEGERI 5 MAKASSAR (STUDI PADA MATERI POKOK LAJU REAKSI). JURNAL IPA TERPADU, 7 (1). pp. 128-135. ISSN 2597-8985

[img] Text
33827-113613-1-PB.pdf

Download (233kB)
Official URL: file:///C:/Users/Ikhtiar/Downloads/33827-113613-1-...

Abstract

Penelitian eksperimen semu ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penggunaan media kotak kartu misterius (kokami) pada model pembelajaran inkuiri terbimbing terhadap hasil belajar peserta didik kelas XI MIPA SMA Negeri 5 Makassar. Populasi penelitian ini adalah seluruh kelas XI SMA Negeri 5 Makassar yang tersebar dalam 9 kelas. Sampel penelitian terdiri dari 2 kelas yaitu kelas XI MIPA5 sebagai kelas eksperimen dan kelas XI MIPA7 sebagai kelas kontrol dengan jumlah peserta didik masing – masing sebanyak 36 orang yang ditentukan dengan cara teknik pengambilan sampel yaitu simple random sampling. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah tes hasil belajar berupa tes objektif yang terdiri dari 25 soal pilihan ganda yang sudah tervalidasi. Data hasil penelitian diperoleh dengan memberikan tes hasil belajar pada materi pokok laju reaksi berupa post-test yang dianalisis menggunakan uji MannWhitney. Pengujian hipotesis dengan uji Mann-Whitney menghasilkan Zhitung = 4,03 pada taraf signifikan, α = 0.05 diperoleh Ztabel= 1,64. Oleh karena itu, Zhitung>Ztabel, maka H1 diterima dan H0 ditolak. Hal tersebut menunjukkan bahwa terdapat pengaruh penggunaan media kotak kartu misterius (kokami) pada model pembelajaran inkuiri terbimbing terhadap hasil belajar peserta didik kelas XI MIPA SMA Negeri 5 Makassar pada materi pokok laju reaksi

Item Type: Article
Divisions: KOLEKSI KARYA ILMIAH UPT PERPUSTAKAAN UNM MENURUT FAKULTAS > KARYA ILMIAH DOSEN
KARYA ILMIAH DOSEN
Depositing User: Jusniar Jusniar
Date Deposited: 26 Jun 2023 09:50
Last Modified: 26 Jun 2023 09:50
URI: http://eprints.unm.ac.id/id/eprint/31862

Actions (login required)

View Item View Item