PENGARUH PENGGUNAAN METODE BERMAIN PERAN MIKRO TERHADAP KEMAMPUAN BERBAHASA EKSPRESIF ANAK DI TK PERTIWI KOTA SORONG

SUHARNINGSIH, LASTRI (2016) PENGARUH PENGGUNAAN METODE BERMAIN PERAN MIKRO TERHADAP KEMAMPUAN BERBAHASA EKSPRESIF ANAK DI TK PERTIWI KOTA SORONG. S1 thesis, Universitas Negeri Makassar.

[img] Text
ARTIKEL.docx

Download (55kB)

Abstract

ABSTRAK Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui adakah pengaruh penggunaan metode bermain peran mikro terhadap peningkatan kemampuan berbahasa ekspresif anak di TK Pertiwi Kota Sorong. Pengumpulan data dilakukan melalui observasi dan dokumentasi dengan jenis penelitian kuantitatifdan desain penelitian adalah pre-eksperimental one group pretest and postest design. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini adalah Cluster Random Sampling dari 2 kelas eksperimen yaitu Kelompok B1 TK Pertiwi Kota Sorong.Teknik analisis data menggunakan analisis statistik deskriptif untuk mendeskripsikan hasil belajar dan analisis inferensial untuk menguji hipotesis penelitian. Hasil penelitian menunjukkan bahwa metode bermain peran mikro mampu meningkatkan kemampuan berbahasa ekspresif anak yang dapat dilihat dari kemampuan anak untuk mengungkapkan pendapat, ide dan perasaan kepada orang lain, anak mampu menjawab pertanyaan sederhana yang diberikan oleh guru dan anak mampu bercerita menggunakan kata-kata sendiri secara sederhana. Kata Kunci : Bahasa Ekspresif, Metode Bermain Peran

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: PASCASARJANA > ADMINISTRASI PENDIDIKAN - (S2)
Divisions: PROGRAM PASCASARJANA
Depositing User: UPT PERPUSTAKAAN UNM
Date Deposited: 13 Oct 2017 05:44
Last Modified: 13 Oct 2017 05:44
URI: http://eprints.unm.ac.id/id/eprint/3141

Actions (login required)

View Item View Item