PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE ROLE PLAYING UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN BERBICARA SISWA PADA MATA PELAJARAN BAHASA INDONESIA KELAS V SDN 81 KALACIRI KABUPATEN ENREKANG

SUTRIANSYAH SANI (2023) PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE ROLE PLAYING UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN BERBICARA SISWA PADA MATA PELAJARAN BAHASA INDONESIA KELAS V SDN 81 KALACIRI KABUPATEN ENREKANG.

[img] Text
skpsi Burning.docx

Download (2MB)
[img] Text
SUTRIANSYAH SANI.pdf

Download (2MB)

Abstract

SUTRIANSYAH SANI. 2016. Penerapan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Role Playing Untuk Meningkatkan Keterampilan Berbicara Siswa Pada Mata Pelajaran Bahasa Indonesia Kelas V SDN 81 Kalaciri Kabupaten Enrekang, Skripsi. Dibimbing oleh Muhammad Irfan, S.Pd, M.Pd. dan Andi Dewi Riang Tati, S.Pd, M.Pd. Pada Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar. Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Makassar Masalah dalam penelitian ini adalah rendahnya keterampilan berbicara siswa pada mata pelajaran Bahasa Indonesia kelas V SDN 81 Kalaciri Kabupaten Enrekang. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah bagaimana penerapan model pembelajaran kooperatif tipe role playing untuk meningkatkan keterampilan berbicara siswa pada mata pelajaran bahasa Indonesia kelas V SDN 81 Kalaciri Kabupaten Enrekang. Tujuan penelitian ini adalah mendeskripsikan penerapan model pembelajaran kooperatif tipe role playing untuk meningkatkan keterampilan berbicara siswa pada mata pelajaran bahasa Indonesia. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kualitatif deskriptif. Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas. Penelitian ini terdiri dari 2 siklus. Tiap siklus terdiri dari 4 tahap yaitu perencanaan, pelaksanaan, pengamatan dan refleksi. Subjek dalam penelitian ini adalah guru dan siswa kelas V SDN 81 Kalaciri tahun 2015/2016 sebanya 34 siswa. Fokus penelitian ini adalah model pembelajaran kooperatif tipe role playing dan hasil beljar siswa pada mata pelajaran bahasa Indonesia. Teknik analisis data yaitu analisis data deskriptif kualitatif. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu observasi, tes dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa aktifitas mengajar guru dan aktifitas belajar siswa pada siklus I berada pada kategori cukup dan mengalami peningkatan pada siklus II yaitu berada pada kategori baik dan telah tuntas. Kesimpulan dalam penelitian ini adalah melalui penerapan model pembelajaran kooperatif tipe role playing secara maksimal dapat meningkatkan hasil belajar siswa pada mata pelajaran bahasa Indonesia kelas V SDN 81 Kalaciri Kabupaten Enrekang.

Item Type: Article
Subjects: ILMU PENDIDIKAN > PENDIDIKAN GURU SEKOLAH DASAR - (S1)
Divisions: FAKULTAS ILMU PENDIDIKAN
FAKULTAS ILMU PENDIDIKAN
Depositing User: Unnamed user with username pustakawanfip
Date Deposited: 14 Jun 2023 01:57
Last Modified: 14 Jun 2023 02:00
URI: http://eprints.unm.ac.id/id/eprint/29907

Actions (login required)

View Item View Item