Analisis Keterampilan Berpikir Kreatif Fisika Pada Peserta Didik Kelas XI IPA1 SMA Negeri 2 Bua Ponrang

Nurlaila D, - and Muh. Tawil, - and Abdul Haris, - Analisis Keterampilan Berpikir Kreatif Fisika Pada Peserta Didik Kelas XI IPA1 SMA Negeri 2 Bua Ponrang. Jurnal Pendidikan Fisika Universitas Muhammadiyah Makassar, 4 (1). pp. 127-143. ISSN 2302-8939 |

[img] Text
Keterampilan Berpikir Kreatif NURLAELA.pdf

Download (603kB)

Abstract

Abstrak –Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat keterampilan berpikir kreatif fisika pada peserta didik kelas XI IPA1 SMA Negeri 2 Bua Ponrang. Jenis penelitian yaitu merupakan penelitian survei (Ex Post Facto) yang bersifat deskriptif untuk memperoleh data kuantitatif karena peneliti tidak memberikan perlakuan kepada responden sehingga penelitian ini hanya mengungkap variabel itu apa adanya tanpa menghubungkan dengan variabel lain. Adapun populasi dalam penelitian ini adalah seluruh peserta didik kelas XI IPA SMA Negeri 2 Bua Ponrang tahun ajaran 2015/2016 dan sampelnya dipilih secara kelompok dengan pengambilan kelas secara utuh yaitu kelas XI IPA1 SMA Negeri 2 Bua Ponrang yang berjumlah 32 peserta didik dengan 8 laki-laki dan 24 perempuan yang menjadi sampel dalam penelitian ini. Instrumen penelitian yang digunakan adalah tes keterampilan berpikir kreatif fisika yang telah valid untuk digunakan. Hasil analisis deskriptif menunjukkan bahwa skor rata-rata keterampilan berpikir kreatif fisika peserta didik kelas XI IPA1 SMA Negeri 2 Bua Ponrang berada dalam rentang kategori rendah dengan persentase 46,88%. Adapun hasil analisis untuk setiap indikator keterampilan berpikir kreatif fisika menunjukkan bahwa indikator yang paling menonjol adalah menemukan sebab-sebab dengan skor rata-rata yaitu 2,70 dan indikator yang paling rendah adalah menerka akibat dari suatu kejadian dengan skor rata-rata yaitu 0,95 dibandingkan dengan indikator yang lainnya. Sehingga dapat disimpulkan bahwa tingkat keterampilan berpikir kreatif fisika pada peserta didik kelas XI IPA1 SMA Negeri 2 Bua Ponrang masih rendah.

Item Type: Article
Subjects: KARYA ILMIAH DOSEN
Universitas Negeri Makassar > KARYA ILMIAH DOSEN
Divisions: FAKULTAS MIPA
Depositing User: Pustakawan Amaluddin Zaihal
Date Deposited: 25 May 2023 05:19
Last Modified: 25 May 2023 05:19
URI: http://eprints.unm.ac.id/id/eprint/29172

Actions (login required)

View Item View Item