Pengaruh Latihan Agility Ladder Exercise Dan Nebraska Agility Drill Terhadap Kelincahan Menggiring Bola Pada Pemain Club Sepakbola Bollivia Kabupaten Enrekang

Saharullah, DR and Baharuddin, - and Iskandar, Nur Awal and Wahyuddin, Wahyuddin (2021) Pengaruh Latihan Agility Ladder Exercise Dan Nebraska Agility Drill Terhadap Kelincahan Menggiring Bola Pada Pemain Club Sepakbola Bollivia Kabupaten Enrekang. SEMINAR NASIONAL HASIL PENELITIAN 2021 “Penguatan Riset, Inovasi, dan Kreativitas Peneliti di Era Pandemi Covid-19” ISBN:. pp. 83-91. ISSN 978-623-387-014-6

[img] Text
13. Prosiding Saharullah 6.pdf

Download (231kB)

Abstract

Abstrak. Tujuan penelitian ini adalah apakah pengaruh latihan agility ladder excersice dan nebraska agility drill terhadap kemampuan menggiring bola pada permainan club sepak bola bollivia Kabupaten Enrekang. Jenis penelitian yang akan digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian eksperimen. Dalam rancangan penelitian ini, subyek penelitian dipilih secara purposive sampling. Teknik analisis data menggunakan SPSS dengan menggunakan uji normalitas dan homogenitas, dan uji hipotesis. Berdasarkan dari hasil Analisa data mengenai hasil pengaruh latihan agility ladder exercise dan nebraska agility drill terhadap kemampuan menggiring bola pada pemain club sepak bola Bollivia Kabupaten Enrekang. Diperoleh data awal kemampuan menggiring bola n (sampel) 10 orang, Hasil tes kemampuan menggiring bola permainan sepakbola, Thit = 4.22 > Ttab(0,05) = 2,26. Karena nilai Thit lebih besar dari Ttab, maka Ho ditolak. Diperoleh nilai rata-rata kemampuan menggiring bola permainan sepakbola tes awal ( X A1 =19,93) dan nilai rata-rata kemampuan menggiring permainan sepakbola setelah diberikan perlakuan latihan agility ladder, maka hasil tes akhir yang di dapat ( X A2 = 18.79). Hal tersebut menunjukkan bahwa kelompok antara tes awal dan tes akhir memiliki perbedaan atau pengaruh terhadap hasil kemampuan menggiring bola permainan sepakbola. Pada latihan nebraska agility drill, Hasil tes kemampuan menggiring bola permainan sepakbola, Thit = 2,91 > Ttab(0,05) = 2,26. Karena nilai Thit lebih besar dari Ttab, maka Ho ditolak. Ini berarti bahwa dapat ditafsirkan terdapat perbedaan kemampuan menggiring bola permainan sepakbola secara nyata. Diperoleh nilai rata-rata kemampuan menggiring bola permainan sepakbola tes awal ( X A1 =18,51) dan nilai rata-rata kemampuan menggiring bola permainan sepakbola setelah diberikan perlakuan latihan nebraska agility, maka hasil tes akhir kemampuan menggiring bola permainan sepakbola yang di dapat ( X A2 = 17.56). Oleh karena secara keseluruhan dengan latihan nebraska agility teruji didukung oleh data, bahwa kelompok antara tes awal dan tes akhir menunjukkan perbedaan atau pengaruh terhadap hasil kemampuan menggiring boa permainan sepakbola. Hal tersebut menunjukkan bahwa kelompok antara tes awal dan tes akhir memiliki perbedaan atau pengaruh terhadap hasil kemampuan menggiring bola permainan sepakbola. Maka penelitian ini menyimpulkan bahwa terdapat pengaruh pemberian latihan agility ladder exercise dan nebraska agility drill terhadap kemampuan menggiring bola. Kata Kunci: Latihan Agility Ladder Exercise, Nebraska Agility Drill, Menggiring Bol

Item Type: Article
Subjects: KARYA ILMIAH DOSEN
Universitas Negeri Makassar > KARYA ILMIAH DOSEN
Divisions: FAKULTAS ILMU KEOLAHRAGAAN
Depositing User: Pustakawan Amaluddin Zaihal
Date Deposited: 07 Feb 2023 05:47
Last Modified: 07 Feb 2023 05:47
URI: http://eprints.unm.ac.id/id/eprint/27109

Actions (login required)

View Item View Item