MENGEMBANGKAN KEMAMPUAN MOTORIK KASAR ANAK MELALUI PERMAINAN TRADISIONAL PADA KELOMPOK A2 DI TAMAN KANAK�KANAK NEGERI PEMBINA KECAMATAN BANGKALA KABUPATEN JENEPONTO

RAHMATIKA (2023) MENGEMBANGKAN KEMAMPUAN MOTORIK KASAR ANAK MELALUI PERMAINAN TRADISIONAL PADA KELOMPOK A2 DI TAMAN KANAK�KANAK NEGERI PEMBINA KECAMATAN BANGKALA KABUPATEN JENEPONTO.

[img] Text
JURNAL SKRIPSI.docx

Download (36kB)

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah mengetahui penerapan mengembangkan motorik kasar anak melalui permainan tradisional pada kelompok A2 di Taman Kanak-kanak Negeri Pembina. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dan jenis penelitian deskriptif kualitatif. Fokus penelitian yaitu kemampuan motorik kasar yaitu melakukan gerakan melompat, gerakan memutar badan dan menjaga keseimbangan dan pengembangan guru dengan melakukan kegiatan permainan tradisional yang bisa diikuti oleh anak yang sifatnya memberikan semangat. Adapun subjek dalam penelitian ini yaitu anak kelompok A2 dengan jumlah anak didik 15 orang dan 2 orang guru, penelitian ini dilaksanakan di Taman-Kanak-Kanak yang terletak di jalan raya Allu Kelurahan Benteng, Kecamatan Bangkala, Kabupaten Jenoponto, Provinsi Sulawesi Selatan. Prosedur pengumpulan data ini dilakukan dengan 3 cara yaitu observasi, wawancara dan dokumentasi. Pengecekan keabsahan data peneliti menggunakan pengabsahan data yang dilakukan melalui triangulasi sumber, triangulasi teknik dan triangulasi waktu. Analisis data terdiri atas tiga langkah dalam penelitian ini yaitu reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian dalam Mengembangkan Kemampuan Motorik Kasar Anak Melalui Permainan Tradisional Pada Kelompok A2 Di Taman Kanak-Kanak Negeri Pembina Kecamatan Bangkala, Kabupaten Jeneponto menunjukkan bahwa melalui permainan tradisional dapat mengembangkan kemampuan motorik kasar anak melalui kegiatan permainan tradisional tersebut, maka seorang guru dapat mengetahui secara langsung dan melihat gambaran terhadap kemampuan-kemampuan yang dimiliki oleh anak didik, dapat dilihat ada anak yang masih perlu bimbingan dan arahan dari guru serta ada pula anak yang belum dapat melakukan kegiatan yang diajarkan oleh guru.. Melalui kegiatan permainan tradisional yang telah digunakan di Taman Kanak-kanak Negeri Pembina Kabupaten Jeneponto maka dalam proses pembelajaran untuk mengembangkan kemampuan motorik kasar anak dapat dikatakan telah berkembang dengan baik. Kata Kunci : Kemampuan Motorik Kasar dan Permainan Tradisional

Item Type: Article
Subjects: ILMU PENDIDIKAN > PENDIDIKAN ANAK USIA DINI - (S1)
Divisions: FAKULTAS ILMU PENDIDIKAN
FAKULTAS ILMU PENDIDIKAN
Depositing User: Unnamed user with username pustakawanfip
Date Deposited: 06 Feb 2023 03:49
Last Modified: 06 Feb 2023 03:49
URI: http://eprints.unm.ac.id/id/eprint/27061

Actions (login required)

View Item View Item