MENINGKATKAN KEMAMPUAN MOTORIK KASAR ANAK MELALUI PERMAINAN BOLA ESTAFET PADA ANAK KELOMPOK A DI TAMAN KANAK-KANAK PUSPA WANGI MAKASSAR

Haerawati MENINGKATKAN KEMAMPUAN MOTORIK KASAR ANAK MELALUI PERMAINAN BOLA ESTAFET PADA ANAK KELOMPOK A DI TAMAN KANAK-KANAK PUSPA WANGI MAKASSAR.

[img] Text
JURNAL.pdf

Download (92kB)

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh rendahnya kemampuan motorik kasar anak. Tujuan dari penelitian ini untuk meningkatkan kemampuan motorik kasar anak melalui permainan bola estafet pada anak kelompok A di Taman Kanak-kanak Puspawangi Makassar. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah kualitatif dan jenis penelitian adalah penelitian tindakan kelas. Fokus penelitian adalah kemampuan motorik anak terutama berlari secara terkoordinasi dan melempar secara terarah serta kegiatan permainan bola estafet. Setting penelitian ini dilaksanakan di Taman Kanak-kanak Puspawangi, Jalan Kedamaian Selatan Blok G No 74 BTP. Subjek penelitian ini adalah anak kelompok A Taman Kanak-kanak Puspawangi Makassar yang terdiri dari 10 orang anak dan 1 guru. Prosedur penelitian ini dimulai dari perencanaan, pelaksanaan tindakan, pengamatan atau observasi, dan refleksi. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi dan dokumentasi. Analisis data yang digunakan adalah kualitatif deskriptif. Hasil penelitian pada hasil observasi guru pada siklus 1 berada dikategori “Cukup” sementara pada siklus 2 berada dikategori “Baik”, pada hasil observasi anak pada siklus 1 berada dikategori “Mulai Berkembang” sementara pada siklus 2 berada dikategori “Berkembang Sesuai Harapan”. Kata Kunci : Motorik Kasar, Permainan Bola Estafet

Item Type: Article
Subjects: ILMU PENDIDIKAN > PENDIDIKAN ANAK USIA DINI - (S1)
Depositing User: Unnamed user with username pustakawanfip
Date Deposited: 03 Feb 2023 06:46
Last Modified: 03 Feb 2023 06:46
URI: http://eprints.unm.ac.id/id/eprint/27027

Actions (login required)

View Item View Item