PENGARUH METODE CERITA BERGAMBAR TERHADAP KEMAMPUAN BAHASA RESEPTIF PADA ANAK KELOMPOK B DI TAMANKANAK-KANAK ABA BONTOMAERO KECAMATAN BAJENG KABUPATEN GOWA

NURISTIQAMAH (2023) PENGARUH METODE CERITA BERGAMBAR TERHADAP KEMAMPUAN BAHASA RESEPTIF PADA ANAK KELOMPOK B DI TAMANKANAK-KANAK ABA BONTOMAERO KECAMATAN BAJENG KABUPATEN GOWA.

[img] Text
Halaman awal.docx

Download (60kB)
[img] Text
BAB 1,2,3,4 dan 5.docx

Download (2MB)

Abstract

Nuristiqamah, 2017. Pengaruh metode cerita bergambar tehadap kemampuan bahasa reseptif pada anak kelompok B di Taman Kanak-kanak Aba Bontomaero Kecamatan Bajeng Kabupaten Gowa. Skripsi ini Dibimbing oleh Syamsuardi, S.Pd., M.Pd dan Dr. Muh Yusri Bachtiar, M.Pd. program studi Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Makassar. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh metode cerita bergambar terhadap kemampuan bahasa reseptif pada anak kelompok B di Taman Kanak-kanak ABA Bontomaero Kec. Bajeng Kab. Gowa. Kegiatan bercerita dengan menggunakan buku cerita bergambar yang dilakukan adalah anak mendengarkan buku cerita bergambar yang diceritakan oleh guru sambil diperlihatkan gambar yang terdapat pada buku cerita. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kuantitaif. Jenis penelitian adalah penelitian penelitian eksperimen sederhana. Ada dua variabel yang digunakan dalam penelitian ini yaitu variabel bebas ( Mendengarkan Cerita Bergambar) dan variabel terikat (Kemampuan Bahasa Reseptif), dengan desain penelitian yaitu One Group Pretest-Posttest Design. Populasi dan sampel dalam penelitian ini adalah seluruh jumlah anak yang ada di Kelompok B1 yaitu 14 anak. Teknik pengumpulan data melalui teknik Tes, Observasi dan Dokumentasi. Prosedur pengumpulan data dilakukan mulai perencanaan, pemebrian Pretest, pemberian perlakuan, pemberian Posttest, dan analisis hasil. Teknik analisis data yang digunakan adalah uji beda Wilcoxon. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kemampuan Bahasa Reseptif anak mengalami peningkatan perolehan nilai dibandingkan sebelum diberi perlakuan dengan nilai t hitung (105) > t tabel (21) dan Z hitung (3,28) > (1,645), dengan demikian bahwa hipotesis diterima. Maka dapat disimpulkan bahwa ada pengaruh metode cerita bergambar terhadap kemampuan bahasa reseptif anak pada kelompok B di Taman Kanak-kanak ABA Bontomaero Kecamatan Bajeng Kabupaten Gowa.

Item Type: Article
Subjects: ILMU PENDIDIKAN > PENDIDIKAN ANAK USIA DINI - (S1)
Divisions: FAKULTAS ILMU PENDIDIKAN
FAKULTAS ILMU PENDIDIKAN
Depositing User: Unnamed user with username pustakawanfip
Date Deposited: 31 Jan 2023 03:16
Last Modified: 31 Jan 2023 03:16
URI: http://eprints.unm.ac.id/id/eprint/26920

Actions (login required)

View Item View Item