KARAKTERISTIK GAMBAR PEMANDANGAN ANAK USIA DINI PADA KELOMPOK BERMAIN HARAPAN BUNDA DI DESA ERA BARU KABUPATEN SINJAI

MUSDALINDAH, MUSDALINDAH (2022) KARAKTERISTIK GAMBAR PEMANDANGAN ANAK USIA DINI PADA KELOMPOK BERMAIN HARAPAN BUNDA DI DESA ERA BARU KABUPATEN SINJAI. S1 thesis, Fakultas Seni dan Desain.

[img] Text
ARTIKEL - MUSDALINDAH - FSD 18 - Musdalindah.pdf

Download (562kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui karakteristik gambar pemandangan anak usia dini pada KB Harapan Bunda di Desa Era Baru Kabupaten Sinjai. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif yang bersifat deskriptif kualitatif. Sasaran penelitian ini yaitu anak usia dini KB Harapan Bunda yang berjumlah 14 anak didik, yang terdiri dari 8 anak laki-laki dan 6 anak perempuan. Teknik pengumpulan data penelitian ini adalah observasi, wawancara, tes menggambar dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan adalah reduksi data, penyajian data, verifikasi dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa karya yang dihasilkan anak usia dini di KB Harapan Bunda mempunyai keberagaman karakteristik dilihat dari periodisasi perkembangan gambar anak di KB Harapan Bunda menunjukkan dua tahap perkembangan, yaitu tahap prabagan berjumlah 5 karya anak didik dan tahap bagan berjumlah 9 karya anak didik. Tipologi gambar anak di KB Harapan Bunda menunjukkan seluruh karya anak didik bertipe visual. Karakteristik gambar anak di KB Harapan Bunda menunjukkan dominan menggunakan bentuk ungkapan perspektif burung berjumlah 11 karya anak didik, realistis berjumlah 2 karya anak ddik dan tumpang tindih berjumlah 1 karya anak didik. Kata Kunci: Karakteristik, Gambar Pemandangan, Anak Usia Dini.

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: FAKULTAS SENI DAN DESAIN > Pendidikan seni Rupa
Divisions: FAKULTAS SENI DAN DESAIN
Depositing User: Pustaka FSD yayu
Date Deposited: 27 Jan 2023 04:05
Last Modified: 27 Jan 2023 04:05
URI: http://eprints.unm.ac.id/id/eprint/26758

Actions (login required)

View Item View Item