PENGEMBANGAN BAHASA RESEPTIF ANAK DALAM KEGIATAN BERCERITA PADA ANAK DIDIK KELOMPOK B2 DI TAMAN KANAK-KANAK TERATAI UNIVERSITAS NEGERI MAKASSAR (UNM)

NURHAYATI (2022) PENGEMBANGAN BAHASA RESEPTIF ANAK DALAM KEGIATAN BERCERITA PADA ANAK DIDIK KELOMPOK B2 DI TAMAN KANAK-KANAK TERATAI UNIVERSITAS NEGERI MAKASSAR (UNM).

[img] Text
SAMPUL.docx

Download (2MB)
[img] Text
pengesahan docx.docx

Download (30kB)
[img] Text
ATHIE skripsi 1 REVISI.doc

Download (31MB)

Abstract

Nurhayati . 2013 “Pengembangan Bahasa reseptif Anak Dalam Kegiatan Bercerita Pada Anak Didik Kelompok B2 Taman Kanak-Kanak Teratai Universitas Negeri Makassar”. Skripsi dibimbing oleh Drs. H. Muhammad Ibrahim, M.Si dan Syamsuardi, S.Pd, M.Pd. Program Studi Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini Fakultas Ilmu Pendidikan. Universitas Negeri Makassar. Rumusan masalah dalam penelitian adalah bagaimanakah gambaran bahasa reseptif anak dalam kegiatan bercerita dengan media bergambar pada anak didik di kelompok B2 Taman Kanak-Kanak Teratai Universitas Negeri Makassar. Penelitian ini bertujuan untuk memberikan gambaran tentang pengembangan bahasa reseptif anak dalam kegiatan bercerita pada anak didik kelompok B2 Di Taman Kanak-Kanak Teratai Universitas Negeri Makassar. Jenis penelitian ini adalah Penelitian Deskriptif – Kualitatif. Subyek penelitian ini kelompok B2 adalah seorang guru dan 23 orang anak dengan rincian 9 orang anak laki-laki dan 14 orang anak perempuan. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah teknik observasi, teknik wawancara dan teknik dokumentasi. Analisis data yang diperoleh dengan menggunakan analisis Kualitatif Deskriptif, sehingga data-data yang terungkap melalui observasi, wawancara dan dokumentasi akan dianalisis dengan menggunakan analisis Deskriptif kualitatif gunanya mengdeskripsikan hasil penelitian yang telah diperoleh. Hasilnya dari penelitian menunjukkan bahwa penggunaan metode bercerita Di Taman Kanak-Kanak Teratai UNM cukup berperan dalam mengembangkan bahasa reseptif anak, antara lain: mendengarkan dan menceritakan kembali cerita yang telah didengar dari guru, mengurutkan dan menceritakan isi gambar seri, bercerita tentang gambar dengan beberapa tulisan yang sudah berbentuk huruf atau kata. Jadi dapat disimpulkan bahwa dalam kegiatan bercerita dapat mengembangkan bahasa reseptif anak didik di kelompok B2 Di Taman Kanak-Kanak Teratai Universitas Negeri Makassar.

Item Type: Article
Subjects: ILMU PENDIDIKAN > PENDIDIKAN ANAK USIA DINI - (S1)
Divisions: FAKULTAS ILMU PENDIDIKAN
FAKULTAS ILMU PENDIDIKAN
Depositing User: Unnamed user with username pustakawanfip
Date Deposited: 29 Nov 2022 01:00
Last Modified: 29 Nov 2022 01:00
URI: http://eprints.unm.ac.id/id/eprint/25807

Actions (login required)

View Item View Item