PERAN TAMAN BACA MASYARAKAT SALASSA DALAM MENINGKATKAN MINAT BACA DI DESA LUNJEN KECAMATAN BUNTU BATU KABUPATEN ENREKANG

ILHAM ASHAR (2022) PERAN TAMAN BACA MASYARAKAT SALASSA DALAM MENINGKATKAN MINAT BACA DI DESA LUNJEN KECAMATAN BUNTU BATU KABUPATEN ENREKANG.

[img] Text
ILHAM ASHAR.pdf

Download (1MB)

Abstract

Ilham Ashar. 2021. Peran Taman Baca Masyarakat Salassa Dalam Meningkatkan Minat Baca di Desa Lunjen Kecamatan Buntu Batu Kabupaten Enrekang. Skripsi. Jurusan Pendidikan Luar Sekolah Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Makassar. Dibimbing oleh Dr. H. Kartini Marzuki, M.Si dan Dr. Suardi, S.Pd, M.Pd. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana peran TBM Salassa dalam meningkatkan minat baca di Desa Lunjen Kecamatan Buntu Batu Kabupaten Enrekang. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan deskriptif dengan jumlah subjek penlitian sebanyak 6 orang. Data penelitian diperoleh dengan metode observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan yaitu pengumpulan data, reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menujukkan bahwa (a) TBM Salassa berperan sebagai sumber belajar masyarakat dengan adanya kegiatan belajar yang berupa layanan membaca dan kegiatan bersama seperti belajar bahasa inggris,belajar menari dan keterampilan serta untuk mengerjakan PR, berdiskusi anak-anak. (b) TBM Salassa berperan sebagai sumber informasi masyarakat, banyak masyarakat yang datang untuk mencari informasi baik berupa buku bacaan dan informasi tentang desa yang disampaikan oleh kepala tamana bacaan masyarakat cerdas (c) Kepala dan pengelola berperan sebagai motivator dan pembimbing untuk masyarakat dengan mengajak dan mendorong masyarakat untuk datang, membaca dan belajar (d) TBM Salassa berperan sebagai sumber hiburan masyarakat baik berupa buku bacaan yang ringan seperti buku cerita dan majalah serta masyarakat datang untuk main, berkumpul, ngobrol-ngobrol untuk membicarakan hal-hal tentang apa saja serta mempererat hubungan antar sesama pengunjung. Kata Kunci: Peran, Taman Baca Masyarakat, Minat Baca

Item Type: Article
Subjects: ILMU PENDIDIKAN > PENDIDIKAN LUAR SEKOLAH - (S1)
Divisions: FAKULTAS ILMU PENDIDIKAN
FAKULTAS ILMU PENDIDIKAN
Depositing User: Unnamed user with username pustakawanfip
Date Deposited: 06 Jul 2022 03:53
Last Modified: 06 Jul 2022 03:53
URI: http://eprints.unm.ac.id/id/eprint/23721

Actions (login required)

View Item View Item