Penerapan Media Lego Untuk Meningkatkan Kemampuan Penjumlahan Pada Murid Autis Kelas IV di SLB YPPLB Makassar

ASTIKA MADHANI (2022) Penerapan Media Lego Untuk Meningkatkan Kemampuan Penjumlahan Pada Murid Autis Kelas IV di SLB YPPLB Makassar.

[img] Text
B6424221-E66B-4437-A256-FC942E004642.pdf

Download (373kB)

Abstract

Masalah utama dalam penelitian ini adalah rendahnya kemampuan penjumlahan pada murid autis kelas IV di SLB YPPLB Makassar. penelitian ini mengkaji tentang bagaimanakah kemampuan penjumlahan melalui penerapan Media Lego pada murid Autis kelas IV. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kemampuan penjumlahan melalui Media Lego pada murid Autis kelas IV. Jenis penelitian ini adalah kuantitatif, dengan menggunakan pendekatan eksperimen. Hasil penelitian ini ialah, 1. kemampuan penjumlahan murid autis ringan kelas IV sebelum diberikan perlakuan sangat rendah berdasarkan hasil analisis dalam Baseline 1 (A1) (sebelum diberikan perlakuan), 2. kemampuan operasi penjumlahan murid autis kelas IV selama diberikan perlakuan mengalami peningkatan ke kategori sangat tinggi dilihat dari hasil analisis dalam kondisi pada kondisi Intervensi (B) (selama diberikan perlakuan), 3. kemampuan operasi penjumlahan murid autis kelas IV setelah diberikan perlakuan meningkat ke kategori tinggi dilihat dari hasil analisis dalam kondisi pada Baseline 2 (A2) (setelah diberikan perlakuan) dan 4. peningkatan kemampuan penjumlahan murid autis kelas IV berdasarkan hasil antar kondisi yaitu pada kondisi sebelum diberikan perlakuan (Baseline 1 (A1)) kemampuan penjumlahan murid autis sangat rendah menjadi meningkat ke kategori sangat tinggi pada kondisi selama diberikan perlakuan (Intervensi (B)) dan pada kondisi selama diberikan perlakuan (Intervensi (B)) kemampuan operasi penjumlahan setelah diberikan perlakuan (Baseline 2 (A2)) murid menurun ke kategori tinggi, akan tetapi nilai yang diperoleh subjek MA lebih tinggi dibandingkan sebelum diberikan perlakuan (Baseline 1 (A1)). Kata Kunci: Penerapan Media Lego, Meningkatkan Penjumlahan, Murid Autis.

Item Type: Article
Subjects: ILMU PENDIDIKAN
ILMU PENDIDIKAN > PENDIDIKAN LUAR BIASA
Divisions: FAKULTAS ILMU PENDIDIKAN
FAKULTAS ILMU PENDIDIKAN
Depositing User: Unnamed user with username pustakawanfip
Date Deposited: 13 Apr 2022 05:28
Last Modified: 13 Apr 2022 05:28
URI: http://eprints.unm.ac.id/id/eprint/22981

Actions (login required)

View Item View Item