ANALISIS EFEKTIVITAS KOMPUTER BERBICARA SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN MURID TUNANETRA KELAS X DI SLB A YAPTI MAKASSAR

YANTO EDUARD L.FONATABA (2022) ANALISIS EFEKTIVITAS KOMPUTER BERBICARA SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN MURID TUNANETRA KELAS X DI SLB A YAPTI MAKASSAR.

[img] Text
skripsi terbaru edu 3.pdf

Download (1MB)
[img] Text
JURNAL edu.pdf

Download (330kB)

Abstract

YANTO EDUARD L.FONATABA.2021.Analisis Efektivitas Komputer Berbicara Sebagai Media Pembelajaran Murid Tunanetra Kelas X Di SLB A Yapti Makassar.Skripsi.Dibimbing oleh Dr. Bastiana,M.Si danDr. H. Syamsuddin, M.Si; Jurusan Pendidikan Khusus, Fakultas Ilmu Pendidikan, Universitas Negeri Makassar. Penelitian ini mengkaji tentang efektivitas komputer berbicara dalam proses pembelajaran pada murid tunanetra kelasVIII di SLB A Yapti Makassar. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah “1) Bagaimanakah proses pembelajaran sebelum penggunaan media komputer berbicara pada murid tunanetra kelas X di SLB A Yapti Makassar? 2) Bagaimanakah efektivitas komputer berbicara dalam proses pembelajaran pada murid tunanetra kelas X di SLB A Yapti Makassar?”. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui: 1) Untuk mengetahui efektivitas penggunaan komputer berbicara dalam proses pembelajaran murid tunanetra kelas X di SLB A Yapti Makassar. 2) Untuk mengetahui perbandingan proses pembelajaran sebelum dan sesudah penggunaan komputer berbicara dalam proses pembelajaran pada murid tunanetra kelas X di SLB A Yapti Makassar. Sumber data yang digunakan adalah Data Primer dan Data sekunder. Subjek dalam penelitian adalah seluruh murid tunanetra kelas X SLB A Yapti Makassar yang berjumlah 1 murid. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif jenis penelitian Deskriptif. Hasil penelitian ini dapat disimpulkan: 1) Komputer bicara di mulai di gunakan sekitar tahun 2000 dan masih di gunakan sampai sekarang, 2) Perangkat yang tidak lengkap dan susah dalam menghafal keyboard serta simbol-simbol dan Masih kurang nya siswa yang tahu mengenai komputer bicara, 3) Siswa sangat berminat untuk mempelajari komputer bicara, 4) Mereka lebih mandiri lagi dari yang sebelumnya tanpa bantuan orang awas, 5) Antusias mereka beragam dari yang biasa-biasa sampai yang luar biasa, 6) Pemberian materi yang bertahap tergantung kemampuan murid. Dengan demikian kemampuan menggunakan komputer dalam proses pembelajaran murid setelah diberikan intervensi tetap dikatakan meningkat, hal ini disebabkan karena adanya peningkatan dari pemberian intervens. Kata kunci: efektivitas komputer berbicara, komputer bicara, tunanetra

Item Type: Article
Subjects: ILMU PENDIDIKAN > PENDIDIKAN LUAR BIASA
Divisions: FAKULTAS ILMU PENDIDIKAN
FAKULTAS ILMU PENDIDIKAN
Depositing User: Unnamed user with username pustakawanfip
Date Deposited: 21 Mar 2022 05:36
Last Modified: 21 Mar 2022 05:36
URI: http://eprints.unm.ac.id/id/eprint/22530

Actions (login required)

View Item View Item