PENERAPAN BINA WICARA DALAM MENINGKATKAN KONSONAN DENTAL “T” PADA MURID TUNARUNGU KELAS DASAR II DI SLB NEGERI PINRANG

MUHAMAD RAINUL ALIMIN (2022) PENERAPAN BINA WICARA DALAM MENINGKATKAN KONSONAN DENTAL “T” PADA MURID TUNARUNGU KELAS DASAR II DI SLB NEGERI PINRANG.

[img] Text
SAMPUL.docx

Download (48kB)
[img] Text
SAMPUL DALAM.docx

Download (90kB)
[img] Other
08011301.PDF

Download (260kB)
[img] Text
daftar isi idhen.docx

Download (26kB)
[img] Text
SKRIPSI REVISI.docx

Download (3MB)
[img] Other
08011302.PDF

Download (411kB)

Abstract

Muhammad Rainul Alimin. 2018. “Penerapan Bina Wicara Dalam Meningkatkan Konsonan Denta “t”Pada Murid Tunarugu Kelas Dasar II SLB Negeri Pinrang .Skripsi. Dibimbing oleh Drs. Djoni Rosyidi, M. Pd dan Drs. Mufa’adi, M.Si. Jurusan Pendidikan Luar Biasa, Fakultas Ilmu Pendidikan, Universitas Negeri Makassar. Maslah dalam Penelitian ini mengkaji tentang peningkatan konsonan dental ”t” melalui penerapan bina wicara pada murid Tunarungu kelas dasar II di SLB Negeri Pinrang. Rumuan masalah penelitian ini adalah : 1). Bagaimankah kemampuan bicara dental ”t” pada murid Tunarungu kelas dasar II di SLB Negeri Pinrang sebelum mengunakan bina wicara, 2). Bagaimanakah kemampuan bicara dental ”t” pada murid tunarungu kelas dasar II di SLB Negeri Pinrang setelah mengunakan bina wicara, 3). Bagaimanakah kemampuan bicara dental ”t” pada murid tunarungu kelas dasar II di SLB Negeri Pinrang sebelum dan setelah mengunakan bina wicara. Tujuan utama dalam penelitian ini adalah: 1. Untuk mengetahu kemampuan bicara konsonan dental “”t” sebelum penerapan bina wicara, 2. Untuk mengetahui peningkatan konsonan dental “t” pada murid Tunarungu kelas dasar II di SLB Negeri Pinrang, 3. Untuk mengetahui kemampuan bicara konsonan dental “t” setelah penerapan bina bicara pada murid tunarungu kelas dasar II di SLB Negeri Pinrang. Pendekatan yang digunakan pada penelitian ini yaitu pendekatan kuantitatif dengan jenis penelitian deskriptif. Populasi penelitian adalah murid Tunarungu kelas dasar II SLB Negeri Pinrang yang masih aktif pada tahun ajaran 2018/2019 sebanyak 2 orang murid. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah melalui tes dan dokumenasi hasil belajar murid. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kemampuan pengucapan konsonan dental “t” murid Tunarungu kelas dasar II SLB Negeri Pinrang sebelum penerapan bina wicara menunjukkan kategori kurang Sedangkan setelah penerapan bina wicara pada murid Tunarungu kelas dasar II SLB Negeri Pinrang mengalami peningkatan. Hal ini berarti bahwa kedua subyek telah berada pada kategori baik. Berdasarkan hasil penelitian ini dapat ditarik kesimpulan bahwa penerapan bina wicara dapat meningkatkan kemampuan mengucapkan dan pemahaman murid Tunarungu kelas dasar II SLB Negeri Pinrang.

Item Type: Article
Subjects: ILMU PENDIDIKAN > PENDIDIKAN LUAR BIASA
Divisions: FAKULTAS ILMU PENDIDIKAN
FAKULTAS ILMU PENDIDIKAN
Depositing User: Unnamed user with username pustakawanfip
Date Deposited: 24 Feb 2022 02:12
Last Modified: 24 Feb 2022 02:12
URI: http://eprints.unm.ac.id/id/eprint/22333

Actions (login required)

View Item View Item