PENGGUNAAN MEDIA KELERENG UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN MENJUMLAHKAN DUA ANGKA BILANGAN CACAH PADA SISWA TUNARUNGU KELAS DASAR II DI SLB NEGERI SOMBA OPU KABUPATEN GOWA

RAHMANIAR M. (2022) PENGGUNAAN MEDIA KELERENG UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN MENJUMLAHKAN DUA ANGKA BILANGAN CACAH PADA SISWA TUNARUNGU KELAS DASAR II DI SLB NEGERI SOMBA OPU KABUPATEN GOWA.

[img] Text
1. Sampul.docx

Download (47kB)
[img] Text
2. persetujuan, lembar pengeshan, & keaslian skripsi.docx

Download (1MB)
[img] Text
3. abstrak dll.docx

Download (25kB)
[img] Text
4. SKRIPSI.docx

Download (80kB)
[img] Text
8. dokumentasi.docx

Download (2MB)
[img] Text
8. dokumentasi.docx

Download (2MB)
[img] Text
10. riwayat hidup.docx

Download (36kB)

Abstract

Rahmaniar M. 2016. “Penggunaan Media Kelereng untuk Meningkatkan Kemampuan Menjumlahkan Dua Angka Bilangan Cacah Pada Siswa Tunarungu Kelas Dasar II di SLB Negeri Somba Opu, Kabupaten Gowa .” Skripsi. Dibimbing oleh Dr. Purwaka Hadi, M.Si dan Drs. Mufa’adi, M.Si. Jurusan Pendidikan Luar Biasa (PLB), Fakultas Ilmu Pendidikan, Universitas Negeri Makassar. Masalah dalam penelitian ini adalah rendahnya hasil belajar siswa tunarungu kelas dasar II pada mata pelajaran Matematika di SLB Negeri Somba Opu Kabupaten Gowa. Rumusan masalah dalam penelitian ini yakni apakah melalui media kelereng dapat meningkatkan kemampuan menjumlahkan dua angka bilangan cacah pada siswa tunarungu kelas dasar II di SLB Negeri Somba Opu Kabupaten Gowa. Adapun penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan menjumlahkan dua angka bilangan cacah pada siswa tunarungu kelas dasar II di SLB Negeri Somba Opu Kabupaten Gowa dengan menggunakan media kelereng. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian tindakan kelas yang dilaksanakan 2 siklus. Tiap siklus terdiri dari dua kali pertemuan dengan perencanaan, pelaksanaan, observasi, dan refleksi. Fokus penelitian yakni 1) proses dalam penggunaan media kelereng dan 2) hasil belajar menjumlahkan dua angka bilangan cacah. Subjek penelitian ini yakni 1 orang guru dan 3 orang siswa yang terdiri dari 2 siswa laki-laki dan 1 siswa perempuan. Teknik pengumpulan data yang digunakan yakni teknik observasi, tes, dan dokumentasi. Analisis data menggunakan tahap reduksi data, mendeskripsikan data, dan menarik kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa aktivitas guru pada siklus I pertemuan satu dan dua berada pada kategori cukup sedangkan pada siklus II pertemuan satu dan dua meningkat menjadi kategori baik. Demikian pula dengan aktivitas siswa pada siklus I pertemuan satu berada pada kategori kurang dan pertemuan kedua berada pada kategori cukup sedangkan pada siklus II pertemuan satu dan dua berada pada kategori baik. Hal tersebut diikuti dengan meningkatnya hasil belajar siswa pada materi penjumlahan dua angka dari kategori kurang pada siklus I meningkat menjadi kategori baik sekali pada siklus II. Dengan demikian penggunaan media kelereng dapat meningkatakan hasil belajar matematika materi penjumlahan dua angka bilangan cacah pada siswa tunarungu kelas dasar II di SLB Negeri Somba Opu Kabupaten Gowa.

Item Type: Article
Subjects: ILMU PENDIDIKAN > PENDIDIKAN LUAR BIASA
Divisions: FAKULTAS ILMU PENDIDIKAN
FAKULTAS ILMU PENDIDIKAN
Depositing User: Unnamed user with username pustakawanfip
Date Deposited: 08 Feb 2022 05:33
Last Modified: 08 Feb 2022 05:33
URI: http://eprints.unm.ac.id/id/eprint/22042

Actions (login required)

View Item View Item