Peranan Hakim Dalam Penyelesaian Perkara Perceraian di Pengadilan Agama Kabupaten Pangkep

ASRIANI, ASRIANI (2014) Peranan Hakim Dalam Penyelesaian Perkara Perceraian di Pengadilan Agama Kabupaten Pangkep. Diploma thesis, Universitas Negeri Makassar.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK ASRIANI, 2015 Peranan Hakim Dalam Penyelesaian Perkara Perceraian di Pengadilan Agama Kabupaten Pangkep. Skripsi. Fakultas Ilmu Sosial Univeristas Negeri Makassar. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peranan hakim dalam penyelesaian perkara perceraian di Pengadilan Agama kabupaten Pangkep . Untuk mengetahui apasajakah yang menjadi kendala-kendala dalam penanganan penyelesaian perkara perceraian di Pengadilan Agama Kabupaten Pangkep ,untuk mengetahui upaya hakim dalam meminimalisir terjadinya perceraian di Pengadilan Agama Kabupaten Pangkep. Penelitian ini menggunakan metode bentuk deskriptif kualitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah keseluruhan jumlah hakim dalam lingkup Pengadilan Agama Kabupaten Pangkep yang berjumlah 9 orang hakim. Dalam penelitian ini tidak dilakukan penarikan sampel karena populasinya terjangkau Pengumpulan data dilakukan melalui tekhnik wawancara dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Peranan hakim dalam penyelesaian perkara perceraian di Pengadilan Agama Pangkajenne yaitu Hakim menasehati dan memberikan ilmu pengetahuan berupa pemahaman kepada pihak yang ingin melakukan perceraian,sebelum melakukan persidangan.Terkadang hakim mengalami kendala-kendala dalam memberikan pemahaman atau memberikan nasehat didalam persidangan berupa pengarahan yang tidak bisa diterima bagi para pihak berperkara yang mempunyai latar belakang pendidikan yang rendah atau yang sangat rendah. Sehinga upaya hakim dalam menanggapi terjadinya Perkara Perceraian itu beragam artinya memberikan tanggapan sesuai dengan kondisi masyarakat yang ada atau melakukan suatu penyuluhan bersama instansi yang terkait yang tidak sebatas membahas tentang perceraian,tapi penyuluhan tentang meminimalisir terjadinya pernikahan di usia dini yang sering terjadi didalam masyarakat.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: FAKULTAS ILMU SOSIAL > Pendidikan Kewarganegaraan PPKn
Divisions: FAKULTAS ILMU SOSIAL
Depositing User: UPT PERPUSTAKAAN UNM
Date Deposited: 16 Feb 2017 05:21
Last Modified: 16 Feb 2017 05:21
URI: http://eprints.unm.ac.id/id/eprint/2116

Actions (login required)

View Item View Item