PERANCANGAN BAHAN AJAR MENGGAMBAR MOTIF HIAS UNTUK PESERTA DIDIK KELAS VII MTS NEGERI 4 KABUPATEN BONE

Annizar, Nana (2021) PERANCANGAN BAHAN AJAR MENGGAMBAR MOTIF HIAS UNTUK PESERTA DIDIK KELAS VII MTS NEGERI 4 KABUPATEN BONE. S1 thesis, Fakultas Seni dan Desain.

[img] Text
ARTIKEL NANA ANNIZAR.pdf

Download (941kB)

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini merupakan penelitian dan pengembangan (R&D) yang mengacu pada model pengembangan 4D menurut Thiagarajan (1974). Penelitian ini bertujuan untuk merancang bahan ajar materi menggambar motif hias untuk peserta didik kelas VII MTs Negeri 4 Kabupaten Bone yang valid. Penelitian pengembangan ini dilakukan melalui tiga tahapan, yaitu define (pendefinisian), design (perancangan), dan development (pengembangan). Instrumen pengumpulan data berupa observasi, angket validasi dari ahli materi, ahli media dan dokumentasi. Dari data yang terkumpul berdasarkan validasi ahli materi dan ahli media kemudian dikonversikan dengan Pendekatan Acuan Patokan (PAP) merujuk pada Widoyoko (2009). Hasil penelitian yang dicapai setelah dianalisis yaitu: 1) bahan ajar menggambar motif hias dengan rata-rata skor penilaian oleh ahli materi dari aspek yang dinilai yaitu aspek isi dan tujuan, dan kualitas instruksional adalah 4,5, kategori (sangat baik), dan dinyatakan layak digunakan dengan revisi. 2) Penilaian oleh ahli media dari aspek kualitas teknik mendapatkan skor ̅ (rata-rata skor yang diperoleh) sebesar 4,61, kategori (sangat baik), dan dinyatakan layak digunakan dengan revisi. Berdasarkan data tersebut, dapat disimpulkan bahwa bahan ajar menggambar motif hias ini layak digunakan sebagai penunjang kegiatan pembelajaran di MTs Negeri 4 Kabupaten Bone. Kata kunci: Pengembangan, bahan ajar, menggambar, motif hias.

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: FAKULTAS SENI DAN DESAIN > Pendidikan seni Rupa
Divisions: FAKULTAS SENI DAN DESAIN
Depositing User: Pustaka FSD yayu
Date Deposited: 13 Sep 2021 06:16
Last Modified: 13 Sep 2021 06:16
URI: http://eprints.unm.ac.id/id/eprint/21054

Actions (login required)

View Item View Item