PENGARUH KUALITAS AKTIVA PRODUKTIF TERHADAP PROFUTABILITAS PERUSAHAAN PADA PT BANK PEMBIAYAAN RAKYAT SYARIAH (BPRS) DI KOTA MAKASSAR

Nur, Khairunnisa (2021) PENGARUH KUALITAS AKTIVA PRODUKTIF TERHADAP PROFUTABILITAS PERUSAHAAN PADA PT BANK PEMBIAYAAN RAKYAT SYARIAH (BPRS) DI KOTA MAKASSAR. S1 thesis, UNIVERSITAS NEGERI MAKASSAR.

[img] Text
JURNAL KHAIRUNNISA NUR.pdf

Download (149kB)

Abstract

Oleh Khairunnisa Nur NIM. 1492042002 ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui besarnya pengaruh Kualitas Aktiva Produktif terhadap Profitabilitas Perusahaan pada PT. Bank Pembiayaan Rakyat Syariah (BPRS) di Kota Makassar. Variabel penelitian ini adalah Profitabilitas sebagai variabel terikat (Y) yang diukur dengan Return On Asset (ROA), dan Kualitas Aktiva Produktif yang diukur dengan rasio Aktiva Produktif Yang Diklasifikasikan (APYD) terhadap Aktiva Produktif, serta ukuran bank (bank size) dan beban operasional terhadap pendapatan operasional (BOPO) sebagai variabel bebas (X). Populasi pada penelitian ini adalah seluruh Bank Pembiayaan Rakyat Syariah (BPRS) di Kota Makassar, sedangkan sampel adalah empat Bank Pembiayaan Rakyat Syariah (BPRS) di Kota Makassar yang diambil dengan teknik non probability Sampling. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan penelitian kepustakaan dan penelitian lapangan. Analisis data dilakukan dengan analisis regresi dan korelasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Kualitas Aktiva Produktif, ukuran bank, dan BOPO berpengaruh signifikan terhadap Profitabilitas pada Bank Pembiayaan Rakyat Syariah di Kota Makassar dengan nilai signifikan sebesar 0,000 < 0,05. Kata Kunci : Kualitas Aktiva Produktif, Profitabilitas.

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: FAKULTAS EKONOMI > Manajemen
Divisions: FAKULTAS EKONOMI
Depositing User: Pustakawan Amaluddin Zaihal
Date Deposited: 28 Jun 2021 03:39
Last Modified: 28 Jun 2021 03:39
URI: http://eprints.unm.ac.id/id/eprint/20557

Actions (login required)

View Item View Item