Pengaruh permainan tradisional Dodakado terhadap koordinasi Mata kaki, daya tahan kardioivaskuler dan keseimbangan pada murid SD GMIT Abang Iwang Kabupaten Alor

Puling, Damian (2021) Pengaruh permainan tradisional Dodakado terhadap koordinasi Mata kaki, daya tahan kardioivaskuler dan keseimbangan pada murid SD GMIT Abang Iwang Kabupaten Alor. S2 thesis, UNIVERSITAS NEGERI MAKASSAR.

[img] Text
Artikel[1].pdf

Download (273kB)

Abstract

ABSTRAK Damian Puling. 2021. Pengaruh permainan tradisional Dodakado terhadap koordinasi Mata kaki, daya tahan kardioivaskuler dan keseimbangan pada murid SD GMIT Abang Iwang Kabupaten Alor Propinsi Nusa Tenggara Timur (Dibimbing oleh Syahruddin dan Irfan) Penelitian ini adalah penelitian eksperimen yang bertujuan untuk mengetahui: (1) Untuk mengetahui pengaruh permainan tradisional Dodakado terhadap koordinasi mata kakipada siswaSD Gmit Abang Iwang Kabupaten Alor. (2) Untuk mengetahui pengaruh permainan tradisional Dodakado terhadap daya tahan kardiovaskulerpada siswaSD Gmit Abang Iwang Kabupaten Alor. (3) Untuk mengetahui pengaruh permainan tradisional Dodakado terhadap keseimbanganpada siswaSD Gmit Abang Iwang Kabupaten Alor. (4) Untuk mengetahui perbedaan pengaruh permainan tradisional Dodakado terhadap koordinasi mata kaki pada kelompok eksperimen dan kelompok kontrol siswa SD GMIT Abang Iwang Kabupaten Alor.(5) Untuk mengetahui perbedaan pengaruh permainan tradisional Dodakado terhadap daya tahan kardiovaskulerpada kelompok eksperimen dan kelompok kontrol siswa SD GMIT Abang Iwang Kabupaten Alor. (6) Untuk mengetahui perbedaan pengaruh permainan tradisional Dodakado terhadap keseimbanganpada kelompok eksperimen dan kelompok kontrol siswa SD GMIT Abang Iwang Kabupaten Alor.populasi dalam penelitian ini adalah siswa SD GMIT Abang Iwang Kabupaten Alor berjumlah 117 orang, sedangkan sampelnya dalam penelitian ini adalah 24 orang siswa yang mewakili populasi dari SD GMIT Abang Iwang yaitu kelas IV dan V. Selanjutnya siswa yang terpilih secara random samploing itu, kemudian di bagi kedalam dua kelompok berdasarkan teknik macing ordinal. Hasil penelitian menunjukkan. (1) Terdapat pengaruh signifikan permainan tradisional Dodakado terhadap koordinasi mata kaki siswa SD GMIT Abang Iwang Kabupaten Alor dengan nilai t hitung -17,379 dan nilai signifikan p(0,000)<0,05 dan kelompok control nilai t hitung -11,000 dan nilai signifikan p(0,000)<0,05.. (2) Terdapat pengaruh signifikan permainan tradisional Dodakado terhadap daya tahan kardiovaskulersiswa SD GMIT Abang Iwang Kabupaten Alor dengan nilai t hitung 20,267 dan nilai signifikan p(0,000)<0,05 dan kelompok control nilai t hitung 8,148 dan nilai signifikan p(0,000)<0,05. (3) Terdapat pengaruh signifikan permainan tradisional Dodakado terhadap keseimbangan siswa SD GMIT Abang Iwang Kabupaten Alor dengan nilai t hitung -9,753 dan nilai signifikan p(0,000)<0,05 dan kelompok control nilai t hitung -15,938 dan nilai signifikan p(0,000)<0,05. (4) Terdapat perbedaan pengaruh signifikan permainan tradisional Dodakado terahadap koordinasi mata kaki siswa SD GMIT Abang Iwang Kabupaten Alor. dengan nilai t hitung 2,124 dengan nilai signifikansi 0,045.Ternyata nilai signifikan yang diperoleh 0,045<0,05. (5) Terdapat perbedaan pengaruh signifikan permainan tradisional Dodakado terahadap daya tahan kardiovaskuler siswa SD GMIT Abang Iwang Kabupaten Alor. dengan nilai t hitung -2.470 dengan nilai signifikansi 0,022. Ternyata nilai signifikan yang diperoleh 0,022<0,05. (6) Terdapat perbedaan pengaruh signifikan permainan tradisional Dodakado terahadap keseimbangan siswa SD GMIT Abang Iwang Kabupaten Alor dengan nilai t hitung 0.911 dengan nilai signifikansi 0,000. Ternyata nilai signifikan yang diperoleh 0,000<0,05. Kata Kunci : Permainan Tradisional, Koordinasi, Daya Tahan, Keseimbangan

Item Type: Thesis (S2)
Subjects: PASCASARJANA > Jasmani dan Olahraga (S2)
Divisions: PROGRAM PASCASARJANA
Depositing User: Pustakawan Amaluddin Zaihal
Date Deposited: 16 Jun 2021 06:12
Last Modified: 16 Jun 2021 06:12
URI: http://eprints.unm.ac.id/id/eprint/20402

Actions (login required)

View Item View Item