PELAKSANAAN SUPERVISI AKADEMIK PENGAWAS SEKOLAH DASAR DI KECAMATAN PAMBOANG KABUPATEN MAJENE

Anas, Muhammad (2021) PELAKSANAAN SUPERVISI AKADEMIK PENGAWAS SEKOLAH DASAR DI KECAMATAN PAMBOANG KABUPATEN MAJENE. S2 thesis, UNIVERSITAS NEGERI MAKASSAR.

[img] Text
JURNAL MUH.ANAS 181051401054 (atas kebijakan wadir 1) (1).pdf

Download (133kB)

Abstract

Penelitian ini menggambarkan kondisi di lapangan tentang bagaimana proses pelaksanaan supervisi akademik yang dilaksanakan oleh pengawas sekolah dasar di Kecamatan Pamboang Kabupaten Majene, serta mendeskripsikan hal yang menjadi faktor pendukung dan faktor penghambat dalam pelaksanaan supervisi akademik.Pebelitian ini bersifat kualitatif yang berusaha mendeskripsikan data-data yang diperoleh dari lapangan maupun literatur yang berkaitan dengan pembahasan. Fokus penelitian ini terdapat pada pelaksanaan supervisi akademik pengawas sekolah dasar. Untuk mendapatkan data digunakan teknik pengumpulan data melalui wawancara, observasi, dan dokumentasi. Keseluruhan data dianalisis dengan tahapan: 1. Mereduksi data, 2. Menyajikan data, dan 3. Menyimpulkan hasil penelitian.Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif yaitu penelitian yang ditujukan untuk mendeskripsikan dan menganalisa fenomena, peristiwa dan aktivitas sosial, sikap, persepsi dan pemikiran orang secara individual maupun kelompok. Hasil penelitian mengungkapkan empat temuan yaitu: Pertama,Kegiatan supervisi akademik pengawas sekolah dasar sesuai program tahunan pengawas dengan cara melakukan pertemuan dengan guru, menyiapkan insrumen yang digunakan serta menentukan jadwal supervisi. Kedua. Pelaksanaan supervisi dengan melakukan pengamatan langsung guru di kelas serta pemeriksaan kelengkapan pengajaran di ruang guru. Ketiga. Tindak lanjut supervisi akademik melalui tehnik diskusi dan tanya jawab terhadap guru baik secara individu maupun kelompok. Keempat. Terdapat beberapa faktor pendukung dan faktor penghambat pelaksanaan supervisi akademik pengawas sekolah dasar di Kecamatan Pamboang Kabupaten Majene. Kata kunci : Supervisi Akademik, Pengawas Sekolah Dasar.

Item Type: Thesis (S2)
Subjects: PASCASARJANA > ADMINISTRASI PENDIDIKAN - (S2)
Divisions: PROGRAM PASCASARJANA
Depositing User: Pustakawan Amaluddin Zaihal
Date Deposited: 20 Apr 2021 06:27
Last Modified: 20 Apr 2021 06:27
URI: http://eprints.unm.ac.id/id/eprint/19958

Actions (login required)

View Item View Item