GENDRANG BALI’ SUMANGE’ PADA PROSESI MALLEKKE’ TOJA DALAM RITUAL MATTOMPANG ARAJANG DI KABUPATEN BONE

Febriansyah, Alfin (2019) GENDRANG BALI’ SUMANGE’ PADA PROSESI MALLEKKE’ TOJA DALAM RITUAL MATTOMPANG ARAJANG DI KABUPATEN BONE. S1 thesis, Fakultas Seni dan Desain.

[img] Text
JURNAL SKRIPSI.pdf

Download (235kB)

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini memiliki permasalahan utama yaitu bagaimana bentuk penyajian dan fungsi musik Gendrang Bali’ Sumange’ Pada Acara Mattompang Arajang di kabupaten Bone. Penelitian ini memberikan gambaran dan bentuk serta mengetahui bagaimana fungsi Gendrang Bali’ Sumange’ dalam acara Mattompang Arajang di kabupaten Bone sehingga bisa turun�temurun dan diketahui masyarakat umum hingga sekarang. Jenis penelitian ini termasuk penilitian deskriptif kualitatif yaitu metode prosedur pemecahan masalah yang diselidiki dengan mendeskripsikan dan menafsirkan objek penilitian. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan pengamatan (observasi), wawancara, dokumentasi dan studi pustaka. Objek dalam penelitian ini adalah Gendrang Bali’ Sumange’ Pada Prosesi Mallekke’ Toja Dalam Ritual Mattompang Arajang Di Kabupaten Bone. Adapun bentuk penyajian Gendrang Bali’ Sumange’ dalam acara Mattompang Arajang pada masyarakat Bone kecamatan Tanete Riattang kabupaten Bone berupa iringan gendrang pada kegiatan Mattompang Arajang dan fungsi Gendrang Bali’ Sumange’ Pada Prosesi Mallekke’ Toja Dalam Ritual Mattompang Arajang Di Kabupaten Bone yakni; sebagai musik iringan dan sebagai simbol penyemangat pada prosesi Mallekke’ Toja’ dalam ritual Mattompang Arajang di Kabupaten Bone. Kata Kunci : Bentuk Penyajian, fungsi musik Gendrang Bali’ Sumange’.

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: FAKULTAS SENI DAN DESAIN > Pendidikan sendratasik
Divisions: FAKULTAS SENI DAN DESAIN
Depositing User: Pustaka FSD yayu
Date Deposited: 13 Apr 2021 05:25
Last Modified: 13 Apr 2021 05:25
URI: http://eprints.unm.ac.id/id/eprint/19878

Actions (login required)

View Item View Item