Pengaruh pemberian kafein terhadap daya tahan pada atlet sepak bola Fakultas Ilmu Keolaragaan Universitas Negeri Makassar

Ashabul, Ashabul and Hakim, Hikmad and Musfira, Nurul (2020) Pengaruh pemberian kafein terhadap daya tahan pada atlet sepak bola Fakultas Ilmu Keolaragaan Universitas Negeri Makassar. S1 thesis, UNIVERSITAS NEGERI MAKASSAR.

[img] Text
JURNAL.pdf

Download (434kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh sebelum dan sesudah pemberian kafein terhadap daya tahan pada atlet sepak bola FIK UNM. Variabel dalam penelitian ini yaitu pemberian kafein yang merupakan variabel bebas dan daya tahan merupakan variabel terikat . Populasi penelitian ini adalah atlet sepak bola FIK UNM dengan menggunakan teknik Purposive Sampling, dengan sampel sebanyak 20 orang. Teknik pengumpulan data menggunakan tes Lari Multi Tahap (Bleep tes). Metode pengolahan data menggunakan analisis deskriptif, uji normalitas, uji homogenitas dan uji t , Adapun gambaran hasil analisis deskriptif yang didapatkan dari hasil penelitian terhadap kemampuan daya tahan pada atlet sepak bola FIK UNM. Adapun nilai yang diperoleh menggunakan statistik korelasi, nilai p (sig) = 0.00 ( p <0.05). berarti ada pengaruh yang signifikan antara sebelum dan sesudah pemberian kopi terhadap peningkatan daya tahan. Berdasarkan hasil data ini dapat disimpulkan bahwa ada pengaruh yang signifikan pemberian kopi terhadap daya tahan pada atlet sepak bola FIK UNM. Kata kunci : Daya tahan, kafein, dan atlet

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: FAKULTAS ILMU KEOLAHRAGAAN
Divisions: FAKULTAS ILMU KEOLAHRAGAAN
Depositing User: Pustakawan Amaluddin Zaihal
Date Deposited: 18 Mar 2021 05:34
Last Modified: 18 Mar 2021 05:34
URI: http://eprints.unm.ac.id/id/eprint/19508

Actions (login required)

View Item View Item