Proyeksi Kebangkrutan Pada PT.Smartfren Telecom Di Bursa Efek Indonesia ( Priode 2014-2019 )

AYU, PUTRI (2021) Proyeksi Kebangkrutan Pada PT.Smartfren Telecom Di Bursa Efek Indonesia ( Priode 2014-2019 ). S1 thesis, UNIVERSITAS NEGERI MAKASSAR.

[img] Text
JURNAL .pdf

Download (329kB)

Abstract

Proyeksi Kebangkrutan Pada PT.Smartfren Telecom Di Bursa Efek Indonesia.Penelitian ini bertujuan untuk memproyeksi potensi kebangkrutan pada perusahaan PT.Smartfren Telecom yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Dengan menggunakan model Altman Z-Score untuk melihat seberapa besar proyeksi kebangkrutan pada PT.Smartfren Telecom periode 2014-2019. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder yang berupa laporan keuangan PT.Smartfren Telecom tahun 2014-2019.Sumber data tersebut berdasarkan dari laporan keuangan PT.Smartfren Telecom yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia dan website www.idx.co.id . Teknik analisis data yang digunakan adalah model proyeksi kebangkrutan Altman Z-Score .Dengan menggunakan empat variabel yang mewakili rasio likuiditas X1,rasio profitabilitas X2 dan X3 , dan rasio aktivitas dan X4.Rumus Z-Score = 6,56 X1 + 3,26X2 + 6,72X3 + 1,05X4.Dengan kriteria Z-Score > 2,60 dikategorikan sebagai perusahaan yang sehat , 1,10<Z-Score < 2,60 dikategorikan sebagai perusahaan pada grey area atau daerah kelabu, dan Z-Score < 1,10dikategorikan sebagai perusahaan potensial bangkrut atau mengalami kesulitan keuangan Hasil penelitian menunjukkan analisis proyeksi kebangkrutan menggunakan Altman ZScore pada PT.Smartfren Telecom tahun 2014-2019 dikategorikan sebagai perusahaan yang mengalami financial distress selama 6 tahun berturut-turut. Kata Kunci: Altman Z-Score, Financial Distress, Kebangkrutan

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: FAKULTAS EKONOMI > Manajemen
Divisions: FAKULTAS EKONOMI
Depositing User: UPT PERPUSTAKAAN UNM
Date Deposited: 17 Mar 2021 04:47
Last Modified: 17 Mar 2021 04:47
URI: http://eprints.unm.ac.id/id/eprint/19455

Actions (login required)

View Item View Item