UPAYA MENINGKATKAN KUALITAS GERAK TARI SISWA MELALUI OLAH TUBUH PADA KEGIATAN EKSTRAKURIKULER SENI TARI DI SMA NEGERI 1 WATANSOPPENG

Ramadani, Sri Asis (2021) UPAYA MENINGKATKAN KUALITAS GERAK TARI SISWA MELALUI OLAH TUBUH PADA KEGIATAN EKSTRAKURIKULER SENI TARI DI SMA NEGERI 1 WATANSOPPENG. S1 thesis, Fakultas Seni dan Desain.

[img] Text
(Jurnal) 1682040013_Sri Ramadani Asis.pdf

Download (384kB)

Abstract

ABSTRAK Skripsi pada Program Studi Pendidikan Sendratasik,. Fakultas Seni dan Desain Universitas Negeri Makassar. Penerapan teknik olah tubuh memiliki keunggulan dalam membantu proses belajar siswa dalam menari.Pembelajaran ekstrakurikuler tari dengan menerapkan teknik Olah tubuh dapat meningkatkan kualitas gerak tari siswa. Dalam pembelajaran latihan teknik olah tubuh sistematika latihannya dimulai dari pemanasan, peregangan, pembentukan gerak, peningkatan kualitas gerak yang meliputi kelenturan, keeuatan, kecepatan, keseimbangan Penelitian ini merupakan penelitian tindakan (Action Research) yang menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif dan kuantitatif. Penelitian ini bertujuan (1) untuk mengetahui penerapan pembelajaran olah tubuh untuk meningkatkan kualitas gerak tari siswa pada kegiatan ekstrakurikuler tari di SMA Negeri 1 Soppeng (2) untuk mengetahui hasil peningkatan kualitas gerak siswa setelah melalui tahapan pembelajaran olah tubuh. Adapun Subjek penelitian adalah siswa yang mengikuti kegiatan ekstrakurikuler di SMA Negeri 1 Watansoppeng. Sesuai dengan jenis penelitian ada 3 tahap kegiatan penelitian yaitu Pra Siklus, Siklus I, dan Siklus II. Berdasarkan hasil Observasi dari setiap siklus, di mana pada Pra siklus rata-rata nilai siswa yaitu 60 dengan tingkat presentase keberhasilan hanya 16%, pada Siklus I siswa memperoleh nilai rata-rata 68 dengan tingkat presentase keberhasilan sebanyak 43% dan pada siklus II perolehan nilai rata-rata siswa mengalami peningkatan yaitu 87 dengan tingkat keberhasilan 90%. Berdasarkan nilai hasil observasi yang telah diperoleh siswa setelah melalui proses penerapan olah tubuh menjelaskan bahwa kualitas gerak tari siswa di SMA Negeri 1 Soppeng mengalami peningkatan setelah mengikuti tahapan pembelajaran olah tubuh.

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: FAKULTAS SENI DAN DESAIN > Pendidikan sendratasik
Divisions: FAKULTAS SENI DAN DESAIN
Depositing User: Pustaka FSD yayu
Date Deposited: 26 Mar 2021 06:02
Last Modified: 26 Mar 2021 06:02
URI: http://eprints.unm.ac.id/id/eprint/19394

Actions (login required)

View Item View Item