PEMBELAJARAN SENI GRAFIS CETAK TINGGI BAGI SISWA KELAS IX C SMP NEGERI 2 TELLU SIATTINGE KABUPATEN BONE

NURMIATI. H, NURMIATI. H (2020) PEMBELAJARAN SENI GRAFIS CETAK TINGGI BAGI SISWA KELAS IX C SMP NEGERI 2 TELLU SIATTINGE KABUPATEN BONE. S1 thesis, UNIVERSITAS NEGERI MAKASSAR.

[img] Text
ARTIKEL HASIL PENELITIAN SKRIPSI NURMIATI. H-1681040017-dikonversi.pdf

Download (165kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsiskan pembelajaran seni grafis cetak tinggi siswa kelas IX C SMP Negeri 2 Tellu Siattinge Kabupaten Bone, jenis penelitian ini adalah survei dengan analisis deskriptif kualitatif. Teknik pengumpulan data adalah observasi, wawancara dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa perencanaan pembelajaran seni grafis cetak tinggi bagi siswa kelas IX C SMP Negeri 2 Tellu Siattinge, sebagaimana yang sudah diliat dalam RPP, sudah memuat semua komponen-komponen penyusunan RPP kurikulum K13 serta sistematis dengan penggunaan bahasa yang baku dan runtut. Kegiatan pembelajaran seni grafis cetak tinggi yang terdiri dari 3 kegiatan utama yaitu pendahuluan, kegiatan inti dan kegiatan penutup. Kegiatan pendahuluan dan kegiatan penutup yang dilakukan saat pelaksanaan pembelajaran seni grafis cetak tinggi sudah sesuai dalam RPP yang telah disusun oleh guru bidang studi. Kegiatan pembelajaran sudah berjalan dengan baik namun masih ada hal-hal yang dilakukan dalam pembelajaran tidak sesuai dalam RPP, di dalam RPP tercantum tujuan pembelajaran yaitu “membuat karya seni grafis dengan menggunakan salah satu teknik dalam seni grafis untuk di pamerkan secara berkelompok”, namun pada kegiatan inti pembelajaran yang berlangsung siswa belajar tidak berkelompok. Hal tersebut menjadi bukti bahwa pada kegiatan inti kurang sesuai dalam RPP. Penilaian pembelajaran seni grafis cetak tinggi siswa kelas IX C SMP Negeri 2 Tellu Siattinge dalam RPP meliputi dimensi pengetahuan dan keterampilan. Hal tersebut kurang sesuai dengan penilaian K13 karena tidak mencantumkan penilaian sikap. Penilaian karya cetak tinggi sebagai penilaian keterampilan siswa meliputi tiga aspek yaitu penilaian warna objek, komposisi dan kerapian yang dibuat oleh guru bidang studi. Penilaian keterampilan hasil karya seni grafis cetak tinggi siswa kelas IX C SMP Negeri 2 Tellu Siattinge termasuk dalam kategori cukup dibuktikan bahwa nilai yang diperoleh siswa keseluruhan telah melebihi nilai 75 yaitu KKM yang telah ditentukan.

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: FAKULTAS SENI DAN DESAIN > Pendidikan seni Rupa
Divisions: FAKULTAS SENI DAN DESAIN
Depositing User: Pustakawan Amaluddin Zaihal
Date Deposited: 24 Feb 2021 05:38
Last Modified: 24 Feb 2021 05:38
URI: http://eprints.unm.ac.id/id/eprint/19148

Actions (login required)

View Item View Item