MENGGAMBAR ILUSTRASI FLORA DI KELAS VIII A SMP NEGERI 2 AJANGALE KABUPATEN BONE

KAMISTANG, KAMISTANG (2020) MENGGAMBAR ILUSTRASI FLORA DI KELAS VIII A SMP NEGERI 2 AJANGALE KABUPATEN BONE. S1 thesis, UNIVERSITAN NEGERI MAKASSAR.

[img] Text
ARTIKEL HASIL PENELITIAN SKRIPSI_KAMISTANG.pdf

Download (160kB)

Abstract

Kamistang, 2020. Menggambar Ilustrasi Flora di Kelas VIII A SMP Negeri 2 Ajangale Kabupaten Bone. Skripsi. Program Studi Pendidikan Seni Rupa Fakultas Seni dan Desain Universitas Negeri Makassar. ( Di bimbing oleh Tangsi dan Pangeran P. Yunus ). Permasalahan dalam penelitian ini adalah (1) Bagaimana kemampuan menggambar ilustrasi Flora di Kelas VIII A SMP Negeri 2 Ajangale Kabupaten Bone. (2) Faktor apa saja yang menjadi pendukung dan penghambat yang dihadapi siswa dalam menggambar ilustrasi Flora di Kelas VIII A SMP Negeri 2 Ajangale Kabupaten Bone. Jenis Penelitian ini merupakan penelitian survei dengan pendekatan deskriptif kualitatif. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah teknik observasi, tes praktik, wawancara, dan dokumentasi. Hasil penelitian ini, (1) Dari hasil belajar siswa yang diteliti dengan kriteria penilaian yaitu Keefektifaan komunikasi, Keartistikan wujud dan Keapikan presentasi. Diketahui nilai akhir, hasil karya ilustrasi terdapat 6 orang siswa yang mencapai KKM dan 17 siswa yang tidak mencapai KKM. Jumlah sampel sebanyak 26 orang namun ada 3 orang yang tidak hadir pada saat dilaksanakan penelitian sehingga jumlah karya yang terkumpul 23 karya. (2) Faktor pendukung dalam menggambar ilustrasi flora yaitu adanya kemauan siswa baik dalam berkarya dan ada hasil karya siswa sebelumnya yang dipajang dalam kelas menjadi referensi siswa untuk membuat karya dan adanya motivasi belajar siswa terhadap guru yang peramah. Sedangkan faktor penghambat adalah beberapa siswa menganggap karyanya tidak bagus dan bahkan ragu, sulitnya membuat sketsa dalam menggambar dan menirukan objek, serta adanya beberapa siswa dari keluarga ekonomi yang lemah, lingkungan sekolah banyak siswa yang kurang disiplin. Dalam hal ini lingkungan masyarakat juga berpengaruh terhadap tingkah laku siswa terlambat masuk sekolah.

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: FAKULTAS SENI DAN DESAIN
FAKULTAS SENI DAN DESAIN > Pendidikan seni Rupa
Divisions: FAKULTAS SENI DAN DESAIN
Depositing User: Pustakawan Amaluddin Zaihal
Date Deposited: 02 Feb 2021 02:49
Last Modified: 02 Feb 2021 02:49
URI: http://eprints.unm.ac.id/id/eprint/18965

Actions (login required)

View Item View Item