MODEL WEBBED DALAM PENGEMBANGAN BAHAN AJAR IPA BERBASIS KARAKTER BAGI MURID KELAS V SEKOLAH DASAR DI KABUPATEN BONE

Nasaruddin, Nasaruddin and Saman, Abdul and Satriani DH, Satriani DH (2016) MODEL WEBBED DALAM PENGEMBANGAN BAHAN AJAR IPA BERBASIS KARAKTER BAGI MURID KELAS V SEKOLAH DASAR DI KABUPATEN BONE. In: Seminar Nasional "MEGA TREND INOVASI DAN KREASI HASIL PENELITIAN DALAM MENUNJANG PEMBANGUNAN BERKELAN]UTAN", 2 Juni 2016, Makassar, Indonesia.

[img] Text
prosiding mega trend.pdf

Download (4MB)
[img] Text
peer reviewer prosiding mega trend.pdf

Download (585kB)

Abstract

Abstrak MODEL WEBBED DALAM PENGEMBANGAN BAHAN AJAR IPA BERBASIS KARAKTER BAGI MURID KELAS V SEKOLAH DASAR DI KABUPATEN BONE. Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan bahan ajar IPA berbasis karakter dengan model webbed yang valid, praktis, dsn efektif bagi murid kelas V sekolah dasar. Jenis penelitian adalah pengembangan (research and development) dengan prosedur kerja, yaitu: (l) pengumpulan infomasi awal, (2) perancangan, (3) pengembangan, (4) penilaian, (5) revisi produk, dan (6) penyebarluasan dan implementasi. Produk bahan ajar yang dilakukan penilaian adalah naskah bahah ajar, buku panduan guru, LKS, dan RPP. Penilaian produk yang dihasilkan dilakukan melalui tiga tahapan, yaitu: (l) pengembangan prototype. (2) uji coba lapangan, dan (3) pengemasan akhir produk dan penyebarluasan. Rancangan penelitian diusulkan berlangsung selama tiga tahun. Subjek uji-coba lapangan adalah guru dan murid kelas V SD ber-akreditasi A SDN 10 Manu Runge Bone; SD ber-akreditasi B lnpres 10/73 Watangpalakka, dan SD berakreditasi C SD No. 28 Usa Kecamatan Palakka Bone. Pengumpulan data dilakukan melalui angket validasi bahan ajar dan perangkat pendukungnya, angket pengujian lapangan, wawancara, dan matriks untuk pengembangan bahan ajar. Analisis data dilakukan melalui analisis kesahan, analisis kepraktikalan, dan analisis keefektifan dengan menggunakan analisis deskiptif. Hasil penelitian menunjuklan bahwa: (l) bahan ajar IPA dan perangkat pendukungnya yang berbasis karakter berbasis kurikulum 2006 dengan model webbed bagi murid kelas V SD valid dan telah memenuhi kebutuhan murid; (2) Produk yang dihasilkan melalui tahap perancangan, produk dikembangkan dengan struktur, yaitu: judul, pengantar, uraian isi, pengintegrasian dengan nilai-nilai karakter, dan ptoduk pendukung telah dihasilkan. Buku panduan, RPP, dan LKPD. Keempat produk yang dihasilkan memenuhi validitas dan sesuai dengan karakteristik dan kebutuhan murid untuk diimplementasikan dalam pembelajan.

Item Type: Conference or Workshop Item (Paper)
Uncontrolled Keywords: Model webbed, bahan ajar, pendidikan karakter
Subjects: ILMU PENDIDIKAN
KARYA ILMIAH DOSEN
Universitas Negeri Makassar > KARYA ILMIAH DOSEN
Divisions: KOLEKSI KARYA ILMIAH UPT PERPUSTAKAAN UNM MENURUT FAKULTAS > KARYA ILMIAH DOSEN
KARYA ILMIAH DOSEN
Depositing User: Herling HR Sahade
Date Deposited: 28 Jan 2021 12:05
Last Modified: 28 Jan 2021 12:05
URI: http://eprints.unm.ac.id/id/eprint/18928

Actions (login required)

View Item View Item