Pemodelan Matematika SEIRS Terhadap Kecanduan Game Online Pada Mahasiswa Jurusan Matematika FMIPA Universitas Negeri Makassar

ANWAR, AZWAN (2020) Pemodelan Matematika SEIRS Terhadap Kecanduan Game Online Pada Mahasiswa Jurusan Matematika FMIPA Universitas Negeri Makassar. S2 thesis, Universitas Negeri Makassar.

[img] Text
BAB I.pdf

Download (36kB)

Abstract

ABSTRAK AZWAN ANWAR. 2020. Pemodelan Matematika SEIRS Terhadap Kecanduan Game Online Pada Mahasiswa Jurusan Matematika FMIPA Universitas Negeri Makassar. (Dibimbing oleh Syafruddin Side, dan Rahmat Syam) Kecanduan game online membuat orang tidak dapat mengontrol dirinya sendiri sehingga jadi lupa belajar, bahkan saat belajar justru mengingat-ingat permainan gamenya. Game online juga menimbulkan efek yang tidak baik untuk kesehatan. Beberapa kasus ditemukan orang meninggal dikarenakan terlalu lama duduk di depan komputer setelah bermain game dalam jangka waktu yang berlebihan. Penelitian ini dilakukan untuk memprediksikan tingkat kecanduan game online pada mahasiswa Jurusan Matematika FMIPA Universitas Negeri Makassar di masa yang akan datang dengan menggunakan pemodelan matematika SEIRS. Penelitian ini dimulai dari Mengumpulkan dan mempelajari materi mengenai kecanduan game online, Membuat asumsi-asumsi, Menentukan model matematika SEIRS terhadap kecanduan game online, Menentukan titik kesetimbangan model yang diperoleh, Melakukan analisis kestabilan titik kesetimbangan, Melakukan simulasi dengan program Maple, kesimpulan. Adapun teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu dengan cara membagikan kusioner kepada mahasiswa Universitas Negeri Makassar khusus jurusan matematika FMIPA pada bulan Sebtember 2019. Hasil penelitian ini diperoleh model matematika SEIRS terhadap kecanduan game online dalam bentuk sistem persamaan diferensial, dan juga diperoleh titik kesetimbangan bebas kecanduan dan titik kesetimbangan endemik yang bersifat stabil, serta R0=0.033 yang menujukkan bahwa tingkat kasus kecanduan game online pada mahasiswa tidak dalam keadaan endemik. Berdasarkan simulasi menggunakan software maple 13 diperoleh bahwa jumlah mahasiswa yang kecanduan game online diempat tahun pertama mengalami peningkatan dan mengalami penurunan dari tahun keempat sampai tahun kedelapan dan berada pada keadaan setimbang setelah tahun kedelapan sekitar 6 mahasiswa dari total sampel. Kata Kunci : Pemodelan SEIRS, Kecanduan, Game Online

Item Type: Thesis (S2)
Subjects: PASCASARJANA > MATEMATIKA
Divisions: PROGRAM PASCASARJANA
Depositing User: Pustakawan Amaluddin Zaihal
Date Deposited: 13 Oct 2020 02:54
Last Modified: 13 Oct 2020 02:54
URI: http://eprints.unm.ac.id/id/eprint/18265

Actions (login required)

View Item View Item