PENGGUNAAN TINDAK TUTUR ASERTIF DOKTER DALAM KOMUNIKASI MEDIS

BAHLY BASRI, MUH. (2020) PENGGUNAAN TINDAK TUTUR ASERTIF DOKTER DALAM KOMUNIKASI MEDIS. Diploma thesis, Universitas Negeri Makassar.

[img]
Preview
Text
MUH. BAHLY BASRI_1651041016.pdf

Download (5MB) | Preview

Abstract

ABSTRAK Muh. Bahly Basri, 2020. “Penggunaan Tindak Tutur Asertif Dokter dalam Komunikasi Medis”. Skripsi, Jurusan Bahasa dan Sastra Indonesia, Fakultas Bahasa dan Sastra, Universitas Negeri Makassar, (dibimbing oleh Usman dan Sultan). Penelitian ini bertujuan untuk: (1) mendeskripsikan wujud tindak tutur asertif dokter dalam komunikasi medis; dan (2) mendeskripsikan fungsi tindak tutur asertif dokter dalam komunikasi medis. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif. Penelitian ini dilakukan di Rumah Sakit Umum Daerah Haji, Makassar. Desain penelitian yang digunakan adalah deskriptif kualitatif. Fokus penelitian ini, yaitu data berupa kata, frasa, klausa, dan kalimat asertif yang dikemukakan dokter saat berkomunikasi dengan pasien. Sumber data penelitian, yaitu dokter yang memiliki spesialisasi. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui pengamatan dan perekaman. Instrumen penelitian terdiri dari instrumen utama yakni peneliti dan instrumen pendukung meliputi panduan analisis data, panduan pengamatan, dan alat perekam. Hasil penelitian mengungkap bahwa wujud tindak tutur asertif yang digunakan oleh dokter, yaitu tindak tutur asertif tuturan deklaratif, tindak tutur asertif tuturan interogatif, dan tindak tutur asertif tuturan imperatif. Tuturan deklaratif terdiri atas deklaratif bermakna penjelasan keadaan, nasihat, perkiraan, pertentangan, dan penegasan. Tuturan interogatif terdiri atas interogatif bermakna menyatakan, memberitahukan, menyarankan, mengeluh, dan menuntut. Tuturan imperatif terdiri atas imperatif bermakna desakan dan anjuran. Adapun fungsi tindak tutur asertif yang digunakan oleh dokter, yaitu fungsi menyatakan, fungsi memberitahukan, fungsi menyarankan, fungsi mengeluh, dan fungsi menuntut. Penggunaan beragam wujud tindak tutur asertif dokter direpresentasikan agar pasien mendapatkan perawatan dan kesembuhan. Penggunaan beragam fungsi tindak tutur asertif dokter direpresentasikan dalam rangka memberikan informasi dan membantu pasien untuk memeroleh kesembuhan. Kata Kunci: Asertif, tindak tutur, komunikasi medis

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: FAKULTAS BAHASA DAN SASTRA > Pendidikan Bahasa dan sastra Bahasa Indonesia
Divisions: FAKULTAS BAHASA DAN SASTRA
Depositing User: Pustakawan Amaluddin Zaihal
Date Deposited: 19 Mar 2020 03:00
Last Modified: 19 Mar 2020 03:00
URI: http://eprints.unm.ac.id/id/eprint/17491

Actions (login required)

View Item View Item