nalisis Komponen Fisisk Terhadap Kemampuan Tendangan Kansetsu Geri Dalam Beladiri KARATE Gojukai Cabang Kabupaten Soppeng

ZULKIFLI, ANDI and Nurliani, Nurliani and Baharuddin, Baharuddin (2020) nalisis Komponen Fisisk Terhadap Kemampuan Tendangan Kansetsu Geri Dalam Beladiri KARATE Gojukai Cabang Kabupaten Soppeng. Diploma thesis, UNIVERSITAS NEGERI MAKASSAR.

[img]
Preview
Text
JURNAL SKRIPSI.pdf

Download (291kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini adalah penelitian deskriptif yang bertujuan untuk mengetahui keterkaitan hasil analisis dari daya ledak tungkai, keseimbangan dinamis, kelentukan split tungkaiterhadap kemampuan tendangan kansetsu geri terhadapkarateka gojukai Kabupaten Soppeng. Populasi dari penelitian ini adalah atlet karate Gojukai Soppeng dengan jumlah sampel sebanyak 30 karateka. Variabel penelitian terdiri dari variabel bebas yaitu dayaledak tungkai, keseimbangan dinamis, dan kelentukan split tungkai. Sedangkan variabel terikatnya yaitu kemampuan tendangan kansetsu geri terhadap karateka Gojukai Soppeng. Berdasarkan dari hasil analisis data, maka dapat disimpulkan bahwa 1) Ada keterkaitan analisis komponen fisik ditinjau dari daya ledak tungkai dengan kemampuan tendangan kansetsu geri pada karateka Gojukai Soppeng, dengan nilai sebesar 30,3%. 2) Ada keterkaitan analisis komponen fisik ditinjau dari keseimbangan dinamis dengan kemampuan tendangan kansetsu geri pada karateka gojukai Soppeng, dengan nilai sebesar 26%. 3) Ada keterkaitan analisis komponen fisik ditinjau dari kelentukan split tungkai dengan kemampuan tendangan kansetsu geri pada karateka gojukai Soppeng, dengan nilai sebesar 31,5%. 4) Ada keterkaitan analisis komponen fisik ditinjau dari daya ledak tungkai, keseimbangan dinamis dan kelentukan split tungkai dengan kemampuan tendangan kansetsu geri pada karateka gojukai Soppeng, dengan nilai sebesar 51,9%. Kata Kunci: Tendangan Kansetsu Geri Karateka, Komponeen Fisik

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: FAKULTAS ILMU KEOLAHRAGAAN > Pen. Jasmani Kesehatan dan Rekreasi
Divisions: FAKULTAS ILMU KEOLAHRAGAAN
Depositing User: Pustakawan Amaluddin Zaihal
Date Deposited: 19 Feb 2020 08:10
Last Modified: 19 Feb 2020 08:10
URI: http://eprints.unm.ac.id/id/eprint/17184

Actions (login required)

View Item View Item