“Peningkatan Pembelajaran Keterampilan Menulis Teks Naratif Bahasa Bugis dengan Menggunakan Media Gambar Berseri pada Siswa Kelas VII.

Kalmasyari, Kalmasyari (2016) “Peningkatan Pembelajaran Keterampilan Menulis Teks Naratif Bahasa Bugis dengan Menggunakan Media Gambar Berseri pada Siswa Kelas VII. Diploma thesis, universitas negeri makassar.

[img] Text
Kalmasyari..docx

Download (12kB)

Abstract

ABSTRAK Kalmasyari. 2016. “Peningkatan Pembelajaran Keterampilan Menulis Teks Naratif Bahasa Bugis dengan Menggunakan Media Gambar Berseri pada Siswa Kelas VII.1 SMP Kristen Kota Parepare.” Skripsi. Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Daerah, Jurusan Bahasa dan Sastra Indonesia, Fakultas Bahasa dan Sastra, Universitas Negeri Makassar. Dibimbing oleh Ramly dan Usman. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan peningkatan proses dan hasil dalam pembelajaran keterampilan menulis teks naratif bahasa Bugis dengan menggunakan media gambar berseri pada siswa Kelas VII.I SMP Kristen Kota Parepare. Jenis penelitian ini adalah classroom action research (penelitian tindakan kelas). Data penelitian ini adalah data proses dan data hasil pembelajaran. Sumber data pada penelitian ini adalah guru mata pelajaran bahasa Bugis SMP Kristen Kota Parepare sebanyak satu orang dan siswa Kelas VII. 1 SMP Kristen Kota Parepare sebanyak 15 orang. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pembelajaran keterampilan menulis teks naratif bahasa Bugis dengan menggunakan media gambar berseri mengalami peningkatan, baik dalam proses maupun hasil pembelajaran. Proses pembelajaran keterampilan menulis pada siklus I masih kurang memuaskan dan suasana kelas kurang kondusif. Guru belum melaksanakan kegiatan pembelajaran secara maksimal sehingga terdapat siswa yang acuh tak acuh dalam pembelajaran. Pada siklus II, proses dan hasil pembelajaran lebih efektif dan memuaskan setelah semua kesalahan dan kendala yang dihadapi guru dan siswa pada siklus I diperbaiki pada siklus II. Hasil tes keterampilan menulis teks naratif bahasa Bugis dengan menggunakan media gambar berseri pada siswa Kelas VII.1 SMP Kristen Kota Parepare mengalami peningkatan. Pada siklus I nilai rata-rata keseluruhan siswa sebesar 66,13 atau berada pada kategori cukup, sedangkan nilai rata-rata keseluruhan siswa pada siklus II meningkat menjadi 85,40 atau kategori baik. Sesuai dengan hasil penelitian ini diajukan saran, yaitu bagi guru bahasa Bugis dalam membelajarkan siswa keterampilan menulis teks naratif hendaknya menggunakan media gambar berseri agar pembelajaran menjadi lebih bervariasi dan menarik sehingga siswa tidak merasa jenuh dalam pembelajaran. Selain itu, dengan menggunakan media gambar berseri dapat meningkatkan hasil pembelajaran keterampilan menulis teks naratif bahasa Bugis, khususnya pada siswa kelas VII tingkat SMP.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ILMU PENDIDIKAN > Pendidkan
Divisions: ?? sch_edu ??
Depositing User: UPT PERPUSTAKAAN UNM
Date Deposited: 25 Apr 2016 06:56
Last Modified: 25 Apr 2016 06:56
URI: http://eprints.unm.ac.id/id/eprint/171

Actions (login required)

View Item View Item