Pengaruh Keterampilan Berusaha Dan Kreativitas Kerja Terhadap Ketahanan Ekonomi Keluarga Yang Bermata Pencaharian Di Bidang Usaha Tenun Sarung Toraja Di Kecamatan Mappak Kabupaten Tana Toraja

Rinto, Rinto and Hasan, Muhammad and Dinar, Muhammad (2020) Pengaruh Keterampilan Berusaha Dan Kreativitas Kerja Terhadap Ketahanan Ekonomi Keluarga Yang Bermata Pencaharian Di Bidang Usaha Tenun Sarung Toraja Di Kecamatan Mappak Kabupaten Tana Toraja. Diploma thesis, UNIVERSITAS NEGERI MAKASSAR.

[img]
Preview
Text
jurnal pdf.pdf

Download (810kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Pengaruh Keterampilan, Berusaha Dan Kreativitas Kerja Terhadap Ketahanan Ekonomi Keluarga Yang Bermata Pencaharian Di Bidang Usaha Tenun Sarung Toraja di Kecamatan Mappak Kabupaten Tana Toraja. Penelitian dikategorikan sebagai penelitian deskriptif kuantitatif dengan populasi sebanyak 152pengusaha tenun sarung Toraja yang berada di Kecamatan Mappak Kabupaten Tana Toraja.Pengumpulan data dalam penelitian ini dilakukan dengan mengunakan teknik observasi, kuesioner, wawancara dan dokumentasi.Teknik analisis yang digunakan adalah analisis statistk deskriptif dan analisis statistik inferensial. Hasil penelitian ini menunjukkan keterampilan berusaha dan kreativitas kerja secara bersama-sama berpengaruh positif dan signifikan terhadap ketahanan ekonomi keluarga di Kecamatan Mappak Kabupaten Tana Toraja. Hal ini dapat dilihat dari analisis data yang dilakukan yaitu dengan persamaan regresi Y = 10,760+0,462X1 + 0,475 X2. Nilai Adjusted R square yang diperoleh sebesar 0,562 artinya56,2%.besarnya keterampilan berusaha dan kreativitas kerja terhadap ketahanan ekonomi keluarga, serta telah dilakukan uji hipotesis (Uji t). Hasil analisis diperoleh bahwa variabel keterampilan berusaha (X1) memiliki koefisien regresi sebesar 0,462 dan kreativitas kerja (X2) sebesar 0,475 (bertanda positif) terhadap ketahanan ekonomi keluarga.Sehingga dapat dikatakan bahwa ada pengaruh positif dan signifikan antara keterampilan berusaha dan kreativitas kerja terhadapketahanan ekonomi keluarga di Kecamatan Mappak Kabupaten Tana Toraja. Kata Kunci: keterampilan berusaha, kreativitas kerja,ketahanan ekonomi keluarga.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: FAKULTAS EKONOMI > Manajemen > Pendidikan Ekonomi
FAKULTAS EKONOMI > Pendidikan Ekonomi
Divisions: FAKULTAS EKONOMI
Depositing User: Pustakawan Amaluddin Zaihal
Date Deposited: 10 Feb 2020 08:21
Last Modified: 10 Feb 2020 08:21
URI: http://eprints.unm.ac.id/id/eprint/16898

Actions (login required)

View Item View Item