Penilaian Pelaksanaan Supervisi Akademik Pengawas SMK Negeri Di Kabupaten Takalar

AZIS, ABDUL (2015) Penilaian Pelaksanaan Supervisi Akademik Pengawas SMK Negeri Di Kabupaten Takalar. Diploma thesis, Universitas Negeri Makassar.

[img] Text
ABDUL AZIS.docx

Download (12kB)

Abstract

ABSTRAK ABDUL AZIS, Penilaian Pelaksanaan Supervisi Akademik Pengawas SMK Negeri Di Kabupaten Takalar. (Di Bimbing oleh Andi Ihsan dan H. M. Sidin Ali). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: (1). Pelaksanaan supervisi akademik pengawas SMK Negeri dalam aspek pemantauan berdasarkan penilaian guru. (2). Pelaksanaan supervisi akademik pengawas SMK Negeri dalam aspek penilaian berdasarkan penilaian guru, (3). Pelaksanaan supervisi akademik pengawas SMK negeri dalam aspek pembimbingan/pelatihan berdasarkan penilaian guru. Penelitian ini bersifat penelitian survei, yang dilakukan di sekolah SMK Negeri di Kabupaten Takalar dengan sampel penelitian adalah guru dengan jumlah responden 80 guru. Instrumen penelitian yaitu menggunakan lembar observasi, pedoman penilaian, dan pedoman wawancara. Teknik pengumpulan data yaitu observasi, menyebar pedoman penilaian, wawancara dan daftar hadir guru. Berdasarkan hasil penelitian diperoleh bahwa penilaian guru terhadap pelaksanaan supervisi akademik pengawas SMK negeri dalam aspek pemantauan cukup baik dengan skor 73 atau 91,25 persen. Penilaian guru terhadap pelaksanaan supervisi akademik pengawas SMK negeri dalam aspek penilaian kurang baik dengan skor 46 atau 57,50 persen, kemudian penilaian guru terhadap pelaksanaan supervisi akademik pengawas SMK negeri dalam aspek pembimbingan/pelatihan kategori cukup baik dengan skor 48 orang atau 60,00 persen. Kata kunci: Supervisi Akademik, Pengawas Sekolah, Penilaian ABSTRACT ABDUL AZIS. 2014. Assesment of the Implementation of Academic Supervision of Supervisor at SMKN in Takalar District ( Supervised by Andi Ihsan and H. M Sidin Ali). The study aims at examining (1) the implementation of academic supervision of supervisors at SMKN on the aspect of monitoring based on teachers' evaluation, (2) the implementation of academic supervision of supervisors at SMKN on the aspect of evaluation based on the teachers' evaluation, and (3) the implementation of academic supervision of supervisors at SMKN on the aspect of guidance based on the teachers' evaluation. The study is a survey research which conducted at SMKN in Takalar district. The samples were 80 teachers. The instruments were observation sheet, guided evaluation, and guided interview. Data were collected through observation, guided evaluation, interview, and attendance list of teachers. The results of the study revealed that teachers' evaluation on the implementation of academic supervision of supervisors at SMKN on the aspect of monitoring was fairly good with the score 73 or 91.25%. The teachers' evaluation on the implementation of academic supervision of supervisors at SMKN on the aspect of evaluation was poor with the score 46 or 57.50%. The teachers' evaluation on the implementation of academic supervision of supervisors at SMKN on the aspect of guidance was in fairly good category with the score 48 or 60.00%. Keywords: Academic Supervision, School Supervisor, Assesment.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ILMU PENDIDIKAN > Penlitian dan evaluasi Pendidikan
Divisions: FAKULTAS ILMU PENDIDIKAN
FAKULTAS ILMU PENDIDIKAN
Depositing User: UPT PERPUSTAKAAN UNM
Date Deposited: 07 Dec 2016 07:30
Last Modified: 07 Dec 2016 07:30
URI: http://eprints.unm.ac.id/id/eprint/1671

Actions (login required)

View Item View Item