Deskripsi Pemahaman Konsep Geometri Berdasarkan Kemampuan Awal dan Gaya Belajar VAK Siswa Kelas VII SMPNegeriTerpadu Madani Palu

YULIA, YULIA (2014) Deskripsi Pemahaman Konsep Geometri Berdasarkan Kemampuan Awal dan Gaya Belajar VAK Siswa Kelas VII SMPNegeriTerpadu Madani Palu. Diploma thesis, Universitas Negeri Makassar.

[img] Text
YULIA.docx

Download (12kB)

Abstract

ABSTRAK YULIA. 2014. Deskripsi Pemahaman Konsep Geometri Berdasarkan Kemampuan Awal dan Gaya Belajar VAK Siswa Kelas VII SMPNegeriTerpadu Madani Palu (Dibimbing oleh Nurdin Arsyad dan Awi Dassa). Tujuanpenelitianiniadalahuntuk mendeskripsikan pemahaman konsep geometri berdasarkan kemampuan awal dan gaya belajar. Subjek penelitian ini ada 6 orang yang terdiri dari subjek bergaya belajar visual kelompok atas (VA), subjek bergaya belajar auditorial kelompok atas (AA), subjek gaya belajar kinestetik kelompok atas (KA), subjek gaya belajar visual kelompok bawah (VB), subjek bergaya belajar auditorial kelompok bawah (AB), dan subjek bergaya belajar kinestetik kelompok bawah (KB) Instrumen dalam penelitian ini adalah peneliti sendiri sebagai instrumen utama yang dipandu oleh tes pemahaman konsep geometri danpedoman wawancara yang valid dan reliabel. Pengumpulan data dilakukan dengan melakukan tes dan wawancara berbasis tes.Subjek penelitian adalah siswa kelas VII yang terdiri dari 6 orang. Proses penelitian mengikuti tahap-tahap: (a) merumuskan instrumen pendukung (tes pemahaman konsep geometri dan pedoman wawancara) yang valid dan reliabel, (b) melakukan pengambilan subjek penelitian dengan memberikan angket gaya belajar dan tes kemampuan awal, (c) melakukan pengambilan data untuk mengungkap pemahaman konsep geometri siswa pada materi sifat-sifat segiempat, (d) melakukan triangulasi waktu untuk mendapatkan data yang valid, (e) melakukan analisis data pemahaman konsep geometri siswa berdasarkan gaya belajar dan kemampuan awal, (f) melakukan pembahasan hasil analisis, (g) melakukan penarikan kesimpulan hasil penelitian. Hasil penelitian menunjukkan: (a) pemahaman konsep geometri subjek VA, AA dan KA sama yaitu berada pada kategori sangat tinggi, (b)pemahaman konsep geometri subjek VB berada pada kategori tinggi, (c) sedangkan pemahaman konsep subjek AB dan KBberada pada kategori rendah. Keenam subjek tersebut belum dapat mengembangkan syarat cukup atau syarat perlu suatu konsep.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: FMIPA > PENDIDIKAN MATEMATIKA - (S1)
Divisions: FAKULTAS MIPA
Depositing User: UPT PERPUSTAKAAN UNM
Date Deposited: 07 Dec 2016 02:26
Last Modified: 07 Dec 2016 02:26
URI: http://eprints.unm.ac.id/id/eprint/1648

Actions (login required)

View Item View Item