SURVEI TINGKAT KEPUASAN PENGUNJUNG TERHADAP FASILITAS OBJEK WISATA PERMANDIAN ALAM EREMERASA KABUPATEN BANTAENG

SYAMSIAH, SYAMSIAH (2019) SURVEI TINGKAT KEPUASAN PENGUNJUNG TERHADAP FASILITAS OBJEK WISATA PERMANDIAN ALAM EREMERASA KABUPATEN BANTAENG. Diploma thesis, Universitas Negeri Makassar.

[img]
Preview
Text
Jurnal Syamsiah.pdf

Download (257kB) | Preview

Abstract

ABSTRAK SYAMSIAH, 2019. Survei tingkat kepuasan pengunjung terhadap fasilitas objek wisata Permandian Alam Eremerasa Kabupaten Bantaeng. Jurusan Penjaskesrek Fakultas Ilmu Keolahragaan Universitas Negeri Makassar. Dibimbing oleh Arifuddin Usman dan Muhammadong. Permasalahan yang di cari dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui tingkat kepuasan pengunjung terhadap fasilitas objek wisata Permandian Alam Eremerasa Kabupaten Bantaeng.. Populasi penelitian ini adalah seluruh pengunjung yang ada di objek wisata Permandian Alam Eremerasa Kabupaten Bantaeng, sebanyak 40 sampel. Instrumen penelitian yang digunakan adalah angket: Hasil penelitian menunjukkan bahawa Tingkat Kepuasan Pengunjung Terhadap Fasilitas Objek Wisata Permandian Alam Eremerasa Kabupaten Bantaeng dengan beberapa indikator tingkat kepuasan di antaranya faktor daya tarik, faktor tanggung jawab, dan faktor lokasi. Dari hasil survei tingkat kepuasan pengunjung terhadap fasilitas objek wisata Permandian Alam Eremerasa Kabupaten Bantaeng adalah 5%. dalam kategori puas, 60% dalam kategori sedang, 10% dalam kategori sangat puas, 5% dalam kategori sangat tidak puas, dan 20% dalam kategori tidak puas. Kata Kunci: Kepuasan Pengunjung

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: FAKULTAS ILMU KEOLAHRAGAAN > Pen. Jasmani Kesehatan dan Rekreasi
Divisions: FAKULTAS ILMU KEOLAHRAGAAN
Depositing User: UPT PERPUSTAKAAN UNM
Date Deposited: 29 Nov 2019 01:16
Last Modified: 29 Nov 2019 01:16
URI: http://eprints.unm.ac.id/id/eprint/15867

Actions (login required)

View Item View Item