FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PERILAKU KONSUMEN TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN SEPEDA MOTOR YAMAHA PADA PT. SURACOJAYA ABADI MOTOR CABAN BATUA RAYA DI KOTA MAKASSAR

SYAM, MUH. KAMALUDDIN (2019) FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PERILAKU KONSUMEN TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN SEPEDA MOTOR YAMAHA PADA PT. SURACOJAYA ABADI MOTOR CABAN BATUA RAYA DI KOTA MAKASSAR. Diploma thesis, Universitas Negeri Makassar.

[img]
Preview
Text
JURNAL - MUH. KAMALUDDIN SYAM - 1193140081.pdf

Download (998kB) | Preview

Abstract

ABSTRAK MUH. KAMALUDDIN SYAM. 2018. Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Perilaku Konsumen Terhadap Keputusan Pembelian Sepeda Motor Yamaha Pada PT. Suracojaya Abadi Motor Cabang Batua Raya Di Kota Makassar, Skripsi, Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Makassar. Dibimbing Oleh Drs. Abdul Muis Dilla, M.Si dan M. Ikhwan Musa, SE, M.Si. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menjelaskan bagaimana faktor-faktor yang memepengaruhi perilaku konsumen yang terdiri dari kebudayaan, social, pribadi, dan psikologi secara simultan, parsial, dan yang paling mendominasi terhadap keputusan pembelian konsumen. Populasi dalam penelitian ini sebanyak 4.233 dan menggunakan instrument penelitian berupa kuesioner yang disebar ke 98 orang sampel responden yang merupakan konsumen sepeda motor Yamaha. Teknik analsis yang digunakan adalah regresi linear berganda. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa variabel kebudayaan, sosial, pribadi, dan psikologi secara simultan (bersama-sama) berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian konsumen. Secara parsial variabel kebudayaan dan soisal tidak berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian konsumen, sedangkan variabel pribadi dan psikologi berpengaruh signifikan, dimana variabel psikologi menjadi variabel paling dominan berpengaruh terhadap keputusan pembelian konsumen. Kata Kunci :Faktor-Faktor yang mempengerahui perilaku konsumen, keputusan pembelian.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: FAKULTAS EKONOMI > Manajemen
Divisions: FAKULTAS EKONOMI
Depositing User: UPT PERPUSTAKAAN UNM
Date Deposited: 22 Nov 2019 01:49
Last Modified: 22 Nov 2019 01:49
URI: http://eprints.unm.ac.id/id/eprint/15740

Actions (login required)

View Item View Item