PENGARUH PERSEPSI SISWA TENTANG KEMAMPUAN GURU MENGELOLA KELAS TERHADAP DAYA SERAP SISWA PADA MATA PELAJARAN EKONOMI KELAS X IIS DI SMA NEGERI 4 MAROS

Kumalasari, Ira (2019) PENGARUH PERSEPSI SISWA TENTANG KEMAMPUAN GURU MENGELOLA KELAS TERHADAP DAYA SERAP SISWA PADA MATA PELAJARAN EKONOMI KELAS X IIS DI SMA NEGERI 4 MAROS. Diploma thesis, Universitas Negeri Makassar.

[img]
Preview
Text
SKRIPSI NEW.pdf

Download (3MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh persepsi siswa tentang kemampuan guru mengelola kelasTerhadap Daya Serap Siswa Pada Mata Pelajaran Ekonomi Kelas X IIS SMA Negeri 4 Maros. Penelitian ini dikategorikan sebagai penelitian Deskriptif Kuantitatif dengan populasi sebanyak 91 siswa Kelas X IIS SMA Negeri 4 Maros. Pengumpulan data dilakukan dengan tehnik observasi, angket dan dokumentasi. Tehnik analisis yang digunakan adalah analisis statistik inferensial. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pengaruh persepsi siswa terhadap kemampuan mengajar guru dalam mengelola kelas berada pada kategori sedang seperti memberikan kondisi belajar yang optimal, menunjukkan sikap tanggap, memberi dan memusatkan perhatian, memberikan petunjuk dan tujuan yang jelas serta disiplin kelas. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa daya serap menggunakan hasil belajar siswa kelas X IIS di SMA Negeri 4 maros yang diukur melalui hasil ulangan harian tahun ajaran 2018 / 2019 Sehingga dengan mematuhi tehnik mengajar yang diterapkan dan aturan yang ditetapkan oleh guru maka dapat meningkatkan daya serap siswa utamanya hasil ulangan harian pada mata pelajaran ekonomi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa, 1) secara parsial terdapat pengaruh yang signifikan antara variabel Persepsi Siswa Tentang Kemampuan Guru Mengelola Kelas terhadap variabel Daya Serap Siswa; 2) analisis korelasi product moment menyatakan terdapat hubungan yang signifikan antara Persepsi Siswa Tentang Kemampuan Guru Mengelola Kelas Dan Daya Serap Siswa Pada Mata Pelajaran Ekonomi Kelas X IIS Di SMA Negeri 4 Maros.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: FAKULTAS EKONOMI
FAKULTAS EKONOMI > Manajemen > Pendidikan Ekonomi
FAKULTAS EKONOMI > Pendidikan Ekonomi
Divisions: FAKULTAS EKONOMI
Depositing User: Muhammad Hasan
Date Deposited: 03 Oct 2019 07:05
Last Modified: 03 Oct 2019 07:05
URI: http://eprints.unm.ac.id/id/eprint/14887

Actions (login required)

View Item View Item